Laporan Wartawan Grid.ID, Bunga Mardiriana
Grid.ID - Produk skin care asal Korea Selatan memang sudah tidak asing lagi bagi para kaum wanita di Indonesia.
Bahkan, kini kita bisa menggunakannya sehari-hari tanpa khawatir jika produk yang kita gunakan sudah habis.
Pasalnya, produk-produk tersebut saat ini sangat mudah didapatkan di berbagai situs belanja online.
Berikut ini ada 8 produk skin care ngehits asal Korea Selatan yang wajib untuk kamu coba!
(BACA JUGA :Sederet Artis Ini Berhasil 'Tinggalkan Cinta Masa Lalu' dan Kini Hidup Lebih Bahagia!)
1. COSRX Acne Pimple Master Patch
Produk ini merupakan sebuah stiker bulat yang pas untuk ditempelkan pada jerawat yang sedang meradang.
Tempelkan stiker ini pada wajah yang telah dibersihkan sebelum tidur. Lalu, lepaskan stiker pada esok hari dengan benjolan jerawat yang telah mengempis.
2. Banila Co Clean it Zero Facial Cleanser
Produk ini akan membantumu menghapus makeup.
Jika kamu memiliki tipe kulit kering, dijamin kamu pasti akan menyukai produk ini.
( BACA JUGA :Benarkah Pangeran Harry Menghindari Upaya Meghan Markle Memegang Tangannya di Acara Kerajaan?)
3. Tony Moly I'm Real Tea Tree Mask Sheet
Jika kamu memiliki kulit berminyak, kamu bisa mencoba menggunakan masker dengan bahan yang dapat mengurangi minyak dan jerawat seperti tea tree.
Mungkin masker dari Tony Moly ini bisa jadi jawabannya.
4. The Face Shop Mango Seed Cleansing Foam
Tidak hanya memiliki bau yang harum, produk ini dapat mencerahkan kulitmu dengan kandungan biji mangganya.
Selain itu, kandungam biji mangganya juga dapat membersihkan kotoran pada kulit wajah.
( BACA JUGA :Salut! Meski Cedera Vernon SEVENTEEN Tetap Tampil dan Tersenyum)
5. The Face Shop Real Nature Green Tea Face Mask
Bahan lainnya yang dapat menyegarkan kulit wajah adalah green tea.
Kandungan green tea dalam masker ini dapat mencegah iritasi pada kulit yang disebabkan oleh polusi.
6. Innisfree It's Real Squeeze Mask Cucumber
Sensasi menyegarkan langsung terasa ketika menggunakan masker Innisfree ini.
Sangat baik digunakan setelah seharian berada dibawah panas matahari.
( BACA JUGA :Salut! Meski Cedera Vernon SEVENTEEN Tetap Tampil dan Tersenyum)
7. The Face Shop Jeju Aloe Fresh Soothing Gel
Produk berupa gel ini dapat membuat wajahmu segar kembali dan menenangkan iritasi yang terjadi karena sinar matahari atau cuaca yang buruk.
8. Deep Hydrating Americano Face Sheet Mask by BioMiracle
Kafein yang terkandung dalam masker ini dapat membantu mengencangkan kulit.
( BACA JUGA :Dikabarkan Jadi Supir Indadari, Istri Baru Caisar Ungkap Pekejaan yang Sesungguhnya...)
Nah, itu dia 8 produk skin care asal negeri ginseng yang bisa kamu coba. Atau malah sudah ada yang mencoba salah satunya?(*)
Penulis | : | Bunga Mardiriana |
Editor | : | Irma Joanita |