Laporan Wartawan Grid.ID, Rangga Gani Satrio
Grid.ID - Armand Maulana kembali mengeluarkan single baru berjudul Terluka, yang diciptakan oleh David Noah.
Lagu tersebut menceritakan tentang seseorang yang ditinggalkan oleh pasangannya.
Menurut vokalis band GIGI itu, lagu yang dibawakannya kini berbeda dangan beberapa single sebelumnya.
(Baca juga: Terbongkar! Foto Jadul Armand Maulana, Celana Bray dan Rambut Berponi)
"Ini sedih, emang yang ciptainnya (David Noah) juga lagi sedih sih, he-he-he," ucap Armand Maulana dengan canda, saat ditemui tim Grid.ID di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Jumat (6/7/2018).
Lebih lanjut, istri dari penyanyi Dewi Gita ini mengaku kesulitan saat rekaman lagu tersebut.
Namun, Armand Maulana mengaku sama sekali tidak tahu, apakah lagu itu tercipta dari pengalaman pribadi David bersama mantan istrinya, Gracia Indri.
(Baca juga: Armand Maulana Ungkap Kegalauan di Balik Lagu Ciptaan David Noah )
Armand Maulana berkilah tidak ingin mengetahui latar belakang pembuatan lagu itu.
Sebaliknya, dia hanya ingin tau pesan apa yang disampaikan dari sebuah karya musik penciptanya.
Agar pesan yang ingin disampaikan tidak salah.
Pak Tarno Ketiban Rezeki Nomplok Usai Viral Jualan Ikan Cupang, Tangisnya Pecah saat Diberi Sosok ini Rp 50 Juta
Penulis | : | Rangga Gani Satrio |
Editor | : | Okki Margaretha |