Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Baru-baru ini Syahrini merilis video klip lagu baru nya yang berjudul Gubrak Gubrak Gubrak Jeng Jeng Jeng.
Lagu tersebut merupakan Original Soundtrack dari film Bodyguard Ugal-ugalan.
Dalam video yang diunggah melalui akun YouTube MD Pictures pada 23 Juni 2018 itu telah ditonton hingga 1.102.854 kali hingga kini.
(BACA JUGA: 6 Tahun Menikah, Dian Ayu Lestari: Masih Belajar Jadi Istri yang Baik)
Dalam videonya, Syahrini berpenampilan luar biasa dengan berbagai kostum yang tak kalah unik.
Seperti biasa Syahrini yang dikenal dengan tingkah manja beserta jargon-jargonnya berhasil membius penikmat musik tanah air.
Rupanya, gaya manja Syahrini itulah yang menjadi inspirasi Melly Goeslaw, sang pencipta lagu.
(BACA JUGA: Sering Jadi Masalah, Berikut 5 Cara Alami Hilangkan Bau pada Kaki)
Melalui akun Instagram pribadinya, Melly Goeslaw mengungkapkan jika lagu yang ia ciptakan ini hanya terinspirasi dari tingkah Syahrini selama ini.
Wanita 44 tahun ini mengaku jika sepanjang karirnya menciptakan lagu, baru kali ini ia membuat sebuah soundtrack film tanpa membaca script terlebih dahulu.
Tentu saja gaya bicara Syahrini yang kerap mengeluarkan bahasa-bahasa yang khas itu menjadi satu satunya inspirasi Melly.
(BACA JUGA: Ulang Tahun Hari Ini, Lihat 3 Potret Manis Maternity Vicky Shu Berkonsep Sederhana Ini)
Dengan bantuan sang suami maka Melly Goeslaw pun kembali memukau dengan lagunya tersebut.
"Ini pertama kalinya saya bikin soundtrack gak baca script. Saat diberi kepercayaan oleh @mdpictures_official untuk memuat Ost film Bodyguard Ugal Ugalan. Sy bilang gak usah kirim script, rasanya sy cukup liatin IG nya @princessyahrini saja. Dgn berbagai jargonnya sdh sangat menginspirasi saya.
Musik nya udah pasti sama yayang saya @antohhoed dan yg main gitar @alehoed yg main drum @mannamedhoed .
Soook atuh yang blm lalajo film ini cuuus geura lalajo. Moal matak nyeri sirah, moal matak jangar, moal matak bete. Ini mah asli hiburan ran ran ran , keluar bioskop hati senang hati riang, apalagi kalo lalajonya bari mekel sangu , manjaaaah
#bodyguardugalugalan #andajanganjulid #gubrakgubrakgubrakjengjengjeng
@manojpunjabimd
@mulanisanjay
@syh55," tulis @melly_goeslaw (8/7/2018).
(BACA JUGA: 10 Pekerjaan Ini Miliki Tingkat Stres Tertinggi, Kamu Salah Satunya Bukan?)
Lagu Gubrak Gubrak Gubrak Jeng Jeng Jeng sendiri memang banyak mengandung kata-kata yang lucu.
Dinyanyikan Syahrini, lagu ini seakan melekat dengan keseharian pelantun lagu Sesuatu tersebut. (*)
Bak Toko Emas Berjalan, Syahrini Tenteng Tas Hermes Emas Seharga Nyaris Rp 1 Miliar: Duitnya Ga Berseri
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Atikah Ishmah W |