Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C
Grid.ID - Akhir tahun lalu, kabar tidak baik menimpa presenter sekaligus penyiar Asri Welas.
Anak bungsunya, Ibran Gibran didiagnosis menderita penyakit katarak.
Katarak adalah gangguan mata yang membuat Ibran tidak bisa melihat secara jelas.
Keanehan yang diderita anaknya ini diketahui Asri saat Ibran belum genap berumur 3 bulan.
Saat itu, Asri melihat ada titik putih di kedua bola mata Ibran.
(BACA JUGA : Addie MS Tertantang Pimpin Orkestra yang Belum Dikenalnya)
Tak mau sesuatu terjadi, Asri langsung memeriksakan Ibran ke dokter.
Ibran kemudian didiagnosis menderita katarak dan harus menjalani operasi sejak dini.
Operasi ini adalah bentuk pencegahan agar saat dewasa Ibran bisa melihat dengan jelas.
Seiring berjalannya waktu, kini Ibran mulai tumbuh besar dan sehat.
Ibran masih menjalani berbagai terapi dan latihan agar sistem syarafnya terus berkembang baik.
(BACA JUGA : Jangan Asal Menaruh, Ini Tips Menyalakan Lilin Aromaterapi)
Seperti yang dilakukannya akhir-akhir ini nih.
Diunggah di Instagram Asri Welas, terlihat Ibran sedang belajar berjalan di temani sang kakak, Ibam.
"Setiap pagi Adek @ibran_gibran ku sedang sukaaa berjalan,
untuk yang sedang latihan jalan adek @ibran_gibran dianjurkan untuk berjalan dijalan yang bertekstur,
di atas rumput supaya memancing syaraf2 di kakinya dan berani untuk berjalan sendiri,
dan ternyata bermain ayunan itu untuk anak se usia adek @ibran_gibran belajar keseimbangan sehingga dia bisa belajar seimbang ketika Dari posisi duduk ke posisi berdiri
(BACA JUGA : Kenali Deretan Kondisi Anak Saat Depresi, Wajib Dicatat Nih!)
mas @ibam_gilbram nya temen in terusss karena masih libur sekolahnya
sehat terus anak anaku sayang"
Wah, hebat yak adik Ibran!
Meski harus menggunakan kacamata khusus untuk melihat, Ibran tetap bersemangat dan tak terlihat lelah nih.
Hal yang sama juga dilakukan Ibam dan sang bunda.
(BACA JUGA : Kenalan Sama Atreya, Putri Sulung Iko Uwais dan Audy Item yang Doyan Nyanyi Juga Beladiri)
Keduanya tetap mendukung dan mensuport Ibran tanpa kenal lelah.
Salut untuk Ibran, Ibam dan Asri Welas!(*)
Source | : | |
Penulis | : | Linda Fitria |
Editor | : | Linda Fitria |