Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID- Selebrasi Lalu Muhammad Zohri saat memenangkan kejuaraan dunia lari 100 meter di Finlandia menyita perhatian publik.
Terutama saat Zohri bersujud di lintasan lari usai menjadi juara dunia.
Dalam video yang beredar, Zohri bersujud selama beberapa detik.
Sikapnya itu seolah menunjukkan rasa kebersyukurannya kepada Tuhan atas prestasi yang telah ditorehnya.
Selepas bersujud, Zohri pun langsung bangkit kembali dan berlari ke arah pewarta.
Namun selepas itu, ada peristiwa yang membuat publik Indonesia terhenyak.
BACA JUGA: Cerita Miris Young Lex yang Setiap Hari Fisiknya Selalu Dibully Netizen
Yakni momen ketika Zohri berlari kesana kemari demi mencari bendera Indonesia.
Dikutip Grid.ID dari Banjarmasin Post, Zohri kebingungan mencari tim officialnya (Youtube)
Dalam video yang beredar memang terlihat Zohri menengok ke segala arah untuk mencari timnya.
Namun dalam sebuah foto justru terlihat Zohri sedang meletakkan bendera merah putih di pundaknya.
Tangis Nunung Pecah saat Singgung Soal Kariernya di Dunia Hiburan, Sebut Perannya Kini Sudah Tergantikan
Source | : | intisari,Banjarmasin Post |
Penulis | : | Dewi Lusmawati |
Editor | : | Dewi Lusmawati |