Grid.ID - Menjadi seorang istri, ibu, dan artis di waktu yang bersamaan bukanlah sesuatu hal yang mudah.
Maka dari itu, tidak mudah menjadi seorang Ayu Dewi.
Menjadi istri sekaligus ibu dari kedua anaknya yang masih kecil, Ayu juga harus siap tampil sempurna di setiap acara televisi.
(BACA JUGA: Ayu Ting Ting Ajak Shah Rukh Khan 'Nikah', Jawaban Si Aktor Tak Disangka!)
Tapi kini, Ayu yang dikenal selalu heboh dan ceria sedang terjatuh sakit.
Lewat akun Instagramnya, Ayu mengunggah foto tangannya yang diinfus.
Tidak diketahui apa yang menyebabkan Ayu sampai jatuh sakit, tapi semua netizen mendoakan agar Ayu lekas sembuh.
Lewat postingan itu juga, Ayu memperlihatkan perjuangannya yang tiada henti sebagai seorang ibu.
Meski sedang sakit, Ayu tetap menjalankan tugasnya sebagai seorang ibu.
Dalam foto itu, Ayu memperlihatkan sekantong ASI yang nantinya akan diberikan kepada anak bungsunya, Mohamad Aqlan Ukasyah Datau.
Ayu juga mengucap syukur kepada Tuhan karena meski sakit ia masih bisa memberikan karunia yaitu sekantong ASI untuk anaknya.
(BACA JUGA: Sebagai Adik dan Manager, Aisyahrani Klarifikasi Soal Tuduhan Tas Palsu yang Dipakai Syahrini)
"Masya Allah
Dibalik sebuah ujian,karunia Mu tetap tak kunjung henti Ya Rab
Smoga aku kan slalu bisa mengemban tugas Ibu sampai kapan pun
Dan semoga anak-anakku selalu tahu,
bahwa apapun yg terjadi,tugasku sebagai Ibu mereka, takkan pernah luntur walau sesaat" tulis Ayu seperti dikutip Grid.ID (15/7/2018).
Alhasil netizen memberikan pujian kepada Ayu dan mendoakan agar istri dari Regi Datau itu lekas sembuh.
@deeazluv: "Cepet sembuh ya jeng @mrsayudewi jangan lupa kurangi jadwal on air nya love you jeng"
@arnimetriyana: "Cepat sehat Bu ayu.. Alloh tau Bu ayu sedang berjuang demi anak anak.. lelah kerja demi anak anak.. Alloh tau hebtanga hati ibu ayu seperti apa.. Alloh ga akan biarkan ibu lebih lama tidur di kasur itu.. namun Alloh ingin Bu ayu istirahat dulu.. melupakan kelelahan kelelahan Bu ayu.. ibu multi taking @mrsayudewi"
(BACA JUGA: Setelah Berhijab, Nikita Mirzani dan Fitri Tropica Kompakan Foto Sama Pria Ini)
@sari_oktianaeka: "GWS Bu ayu....semoga tambah setrooong ya buat ank2 juga keluarga"
@margymsi: "Semangat ka ayudewi demi buah hati tercinta"
Semoga lekas sembuh, Ayu Dewi! (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Arti Nama Anak Kedua Ayu Dewi", https://entertainment.kompas.com/read/2017/07/10/130221610/arti.nama.anak.kedua.ayu.dewi.
Penulis : Ira Gita Natalia Sembiring
Berkelana dalam Lima Wewangian Mewah Koleksi Terbaru Anna Sui, Desain Mewah dan Timeless
Penulis | : | Violina Angeline |
Editor | : | Violina Angeline |