Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Suminar
Grid.ID - Nggak melulu tampil menggunakan rok, setiap wanita juga harus punya celana jeans.
Jeans memang salah satu fashion items yang nggak pernah lekang oleh waktu dan selalu ada di setiap pergeseran tren.
Hanya saja model celana jeans setiap tahun selalu berubah-ubah.
Untuk tampil stylish dan fashionable di era millennials seperti sekarang, kamu harus punya 5 model celana jeans ini di dalam lemari kamu.
(BACA JUGA: Mencerahkan Kulit dengan Perawatan Facial Oksigen Tanpa Rasa Sakit)
Inilah beberapa celana jeans yang kini tengah digandrungi oleh fashionista.
1. Mom jeans
Kamu pasgi sering, deh, mendengar celans yang satu ini.
Mom jeans sebenarnya merupakan celana yang sempat hits ditahun 80-90an.
Memiliki siluet yang sedikit longgar dan jaitan yang tinggi sampai ke pinggang yang membuat celana ini banyak diminati para fashionista.
2. Half and half jeans
Namanya aja sudah half alias setengah, menjadi tanda kalau celana jeans ini memiliki warna yang berbeda antara kanan dan kiri.
Jadi setengah celana ini berwarna gelap dan setengahnya lagi berwarna terang atau sesuai dengan selera masing-masing.
Celana model satu ini juga banyak kok dipakai oleh para influencer dan selebgram.
(BACA JUGA: Kepoin yuk Style Vintage ala Mina dan Nayeon TWICE Untuk Pemotretan Majalah, Manis Banget!)
3. Flare jeans
Kalau kamu bosan dengan model celana jeans yang itu-itu saja, coba deh kamu pakai celana flare jeans.
Sama seperti mom jeans, celana ini sempat booming pada era 90-an dan kini celana tersebut kembali menjadi tren, loh.
Bentuknya yang seperti cutbray bikin kamu nostaligia pada masa kecil.
4. Denim patch jeans
Nah, celana yang satu ini juga nggak kalah hits dan sering dipakai oleh generasi millenials, loh.
Celana ini memiliki patch atau tambalan, namun ditambal dengan menggunakan bahan jeans juga.
Dijamin makin modis, deh, kalau kamu punya celana ini.
(BACA JUGA: Tasya Kamila Sukses Bikin Pangling dengan Makeup Bold dan Penampilan Nuansa Adat Jawa!)
5. Cuff jeans
Hobi wanita yang kerap menggulung ujung celans jeans menjadi inspirasi para prodisen untuk menciptakan model celana jeans terbaru.
Yap, namanya adalah cuff jeans.
Celana tersebut dibuat dengan menggulung ujung pergelangan kaki, dan ternyata celana model satu ini banyak diminati. (*)
Pak Tarno Derita Sakit Stroke, Istri Pertama Ngaku Ogah Jenguk Gegara Kelakuan Bini Muda: Pelakor Itu!
Penulis | : | Annisa Suminar |
Editor | : | Fahrisa Surya |