Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi
Grid.ID - Seorang pria yang merupakan anggota terakhir suku Amazon tertangkap kamera di Rondonia, Brazil.
Pria yang tak diketahui namanya itu terekam oleh salah satu kamera pemerintah Brazil.
Nampak dalam rekaman yang beredar, pria tersebut tidak berbusana dan sedang berusaha menebang pohon pepaya.
Dilansir dari Daily Mail, pria tersebut terakhir kali ditemukan pada tahun 1996 dan terekam kamera pada tahun 1998 silam.
Selama 22 tahun, masyarakat dan pemerintah Rondonia berpikir bahwa pria itu hidup sendirian di sana.
Pasalnya, 5 temannya yang juga merupakan anggota suku Amazon, dibunuh oleh para petani setempat pada tahun 1995.
Tak hanya itu saja.
BACA JUGA Perubahan Drastis 7 Jebolan Ajang Pencarian Bakat di Indonesia, Sebelum dan Setelah Jadi Selebriti
Sebelum itu, para anggota suku Amazon diasingkan dan diburu selama tahun 1970 sampai 1980an.
Para ahli dan peneliti yakin bahwa pria itu bertahan hidup sendirian di hutan sampai sekarang.
Namun selama ini, mereka hanya diperbolehkan mengamati pria itu dari jauh karena pemerintah Brazil melarang semua orang untuk mendekati suku tersebut.
Secara berkala, peneliti datang untuk mengecek pria itu.
Mereka menemukan bahwa ia sering membuat lubang di tanah untuk menjebak hewan atau menyembunyikan diri.
Pria berusia 50 tahun itu juga menghabiskan waktu dengan menebangi pohon sambil mencari makanan.
BACA JUGA Mengintip Kamar Hotel Via Vallen di Moskow, Rusia Seharga 3 Juta Rupiah Per Malam
Ia juga menumbuhkan pohon pepaya serta jagung di kebun mininya.
Fiona Watson, peneliti Survival International mengatakan bahwa video itu sangat luar biasa.
Menurutnya, kenyataan bahwa pria itu masih bisa hidup dan bertahan sampai sekarang bisa memberikan masyarakat harapan baru.
BACA JUGA Selain Nia Ramadhani, Inilah 4 Menantu Cantik Keluarga Bakrie
Selain di Rondonia, ada sekitar 113 suku lain di seluruh Amazon.
Namun baru 27 di antara mereka yang ditemukan dan terekam kamera.
(*)
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Source | : | Daily Mail |
Penulis | : | Irene Cynthia Hadi |
Editor | : | Irene Cynthia Hadi |