Grid.ID - Beberapa waktu lalu seorang ahli tulisan Tracey Trussell melakukan analisis terhadap tanda tangan Meghan Markle.
Wanita lulusan British Institute of Graphologists ini juga menganalisis tanda tangan menantu pertama Ratu Elizabeth II yaitu Kate Middleton.
Para ahli tulisan termasuk Tracey meyakini jika kepribadian seseorang bisa dilihat dari tanda tangan.
Berbekal bukti tanda tangan Kate, Tracey melihat kepribadian Kate yang mudah didekati namun sulit untuk membuatnya terkesan.
Tracey mengungkap pada Daily Mail bahwa Kate menunjukkan pribadi yang natural dan tulus.
(BACA JUGA: Lewat Tanda Tangan, Kepribadian Asli Meghan Markle Terungkap)
Tapi, ibu dari 3 anak ini juga senang berpartisipasi saat dibutuhkan.
"Huruf C kapital yang menyambung ke huruf berikutnya menunjukkan dia bisa didekati.
Huruf-hurufnya yang besar dan lebar menunjukkan ia orang yang hangat dan kemiringan ke kanan berarti dia sangat penuh kasih."
Meskipun begitu, Kate bukanlah pribadi yang mudah diambil hatinya.
Strip huruf T yang panjang menunjukkan ia punya energi untuk menyelesaikan sesuatu.
Jelang Meninggal Dunia, Alvin Lim Titipkan Anak Perempuannya pada Pengacara Togar Situmorang
Penulis | : | Siti Umaiya |
Editor | : | Siti Umaiya |