Laporan Wartawan Grid.ID, Esti Ayu Hutami
Grid.ID- Membangun karier memang terasa leih mudah dari pada mempertahankannya.
Hal ini pun yang harus selalu kamu ingat dalam menegerjakan segala hal yang berkaitan dengan pekerjaanmu.
Jangan sampai salah langkah, melansir dari Kompas.com sejatinya pikiran positif adalah sumber dari segala kesuksesan di kehidupan kita termasuk kesuksesan karier.
Mempunyai pemikiran yang positif akan membantu dalam melakukan segalanya dengan rasa yakin dan tenang.
(BACA JUGA: Millenials, Inilah Kriteria yang Sebenarnya Dicari Oleh Para HRD di Tempat yang Kamu Lamar)
Menganggap segala masalah akan dapat diselesaikan dan selalu ada solusi.
Di samping itu, berpikir positif akan membawa kita untuk selalu yakin dengan tercapainya mimpi.
Apa lagi di zaman teknologi seperti sekarang, suka sembarang mengunggah konten di media sosial terkadang bisa berdampak buruk bagi kariermu.
Dilansir dari Nova, Grid.ID akan Bagikan hal apa aja nih yang sebaiknya kamu hindari bagikan di sosial media.
(BACA JUGA: 7 Cara Menjadi Karyawan dengan Karier yang Cemerlang Agar Kamu Makin Sukses)
1. Foto dan video skandal
Mengunggah foto-foto kehidupan pribadi kita yang kurang sopan, kegiatan di luar jam kerja yang sedikit liar, tentu akan menurunkan kredibilitas dan nilai diri kita.
2. Konten HOAX
Terkadang nggak hanya orang kantor yang bisa melihat hal yang kita unggah, tetapi semua orang.
Dan kita nggak akan pernah tahu jika suatu saat apa yang kita unggah itu akan menghambat karier kita, hanya karena kita melakukan kebohongan.
(BACA JUGA: Pendaftaran CPNS 2018 Segera Dibuka, BKN Sampaikan 3 Kesalahan Besar Para Pelamar Tahun Lalu, Jangan Diulangi!)
3. Mengeluh soal segala macam urusan kantor
Mulai dari mengeluhkan bos, klien juga urusan pekerjaan perlu kamu pikir dua kali nih. Memang akun itu adalah milik kita dan bebas mengunggah apapun semua perasaan kita.
Namun ada baiknya nggak mengeluhkan hal-hal soal klien, bos atau kantor di media sosial. Karena dampaknya terkadang bisa di luar dugaan kita.
4. Melakukan Bullying
Bermaksud becanda atau nggak, membully seseorang di media sosial tentu bukan hal yang bijak.
Hal itu justru menunjukkan kepribadian kita yang sebenarnya dan bisa merusak nama baik kita.
Dan dampaknya bisa berimbas ke pekerjaan kita loh. (*)
5 Shio yang Kariernya Bersinar di Tahun 2025, Shio Tikus Akan Rasakan Lonjakan Pendapatan
Source | : | Kompas.com,Nova |
Penulis | : | Esti Ayu Hutami |
Editor | : | Fahrisa Surya |