Kini Winda yang mengurus cabang pertama dari resto Kepala Manyung bu Fat, yang ada di Srondol.
(Baca Juga: Hadirkan Nuansa Shabby Chic Lewat Wall Sticker Dalam Hunian)
Ikan manyung merupakan ikan laut yang dagingnya biasa digunakan untuk ikan asin jambal roti.
Gurih dan padat dagingnya menjadi alasan bu Fatimah untuk mengolah kepala dan daging ikan ini.
Di resto ini ikan manyung didapat dari perairan Jepara, Cirebon, sampai Banyuwangi.
Lalu ikan diasap di sentra pengasapan ikan Demak, untuk kemudian diolah dengan bumbu ala bu Fat.
"Cabe itu sehari bisa lima kilo buat manyung saja," tuturnya.
Dengan ukuran sebesar bola sepak, kepala manyung ini bisa untuk tiga sampai lima orang.
Pengalaman mencari daging dalam sela-sela tulang lunak menjadi seni tersendiri.
Daging kepala ikan ini memang terasa lembut, tapi padat, ada beberapa bagian yang kenyal.
Kuah ala Bu Fat dengan cabai dan rempah yang kaya memberikan citarasa khas yang bikin ketagihan.
Viral Rumah Dijual Rp 27 Juta di Yogyakarta, Kondisinya Horor dan Bikin Merinding, Akan Dibeli Joko Anwar?
Penulis | : | None |
Editor | : | Nailul Iffah |