Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Pasca merlahirkan anak pertamanya pada 28 Mei 2018 lalu, Marissa Nasution kini tengah menikmati hari-harinya sebagai seorang ibu.
Bayinya yang berjenis kelamin perempuan itu diberi nama Alaia Moana.
Sebagai seorang ibu baru, tentu saja Marissa Nasution ingin memberikan yang terbaik bagi buah hatinya.
(BACA JUGA: Baru Berusia 9 Hari, Wajah Abimanyu Bayi Vicky Shu Curi Perhatian
Termasuk dengan pemberikan ASI eksklusif.
Melalui unggahan dalam akun Instagram pribadinya, Marissa Nasution membagikan pengalamannya memberikan ASI kepada sang buah hati.
Namun rupanya sudah menjadi bagian dari rutinitas Marissa Nasution memberikan ASI melalui botol.
(BACA JUGA: Tampil Kasual Pakai Tank Top, Intip yuk Body Goals Nia Ramadhani yang Menjadi Sorotan!)
Hal tersebut ia lakukan untuk memberikan waktu luang bagi dirinya ketika tengah lelah.
Di samping itu, ia juga bisa memberikan quality time bagi sang suami dan anaknya.
"Bottle Feeding sudah menjadi bagian dari rutinitas kami bersama baby Allie. Selain memberikan waktu luang untuk mama, disaat suami kasih botol ke Allie mereka berdua juga menghabiskan extra quality time," tulis @marissaln (25/7/2018).
(BACA JUGA: Dari Cuitan Hingga Lagu, Berikut Deretan Dukungan Untuk Demi Lovato Dari Teman Artisnya)
Meski telah dijelaskan melalui caption yang ia tuliskan, rupanya ada saja netizen yang memberikan kritik atas tindakan Marissa Nasution tersebut.
"Kenapa nggak dikasih ASI menyusuinya, manfaatnya banyak, anti body, kecerdasan dll," tulis @meutia692.
Melihat komentar tersebut Marissa pun memberikan balasan yang cukup tegas.
Ia mengatakan jika apapun yang diberikan untuk sang bayi, seorang ibu akan memberikan yang terbaik.
(BACA JUGA: Pahami Pentingnya Pemeriksaan Mata, Penipisan Retina Bisa Sebabkan Kepikunan, Berikut Penjelasannya)
Di samping itu, Marissa juga menegaskan jika ASI dan susu formula sama baiknya untuk bayi.
"@meutia692 mau itu ASI atau Susu formula terserah Ibu masing masing dan bukan urusan orang lain. Paling sebel sama mom-shamer!! None Of Your Business. Buat semua Ibu Ibu yang pakai susu formula Silahkan! You are doing nothing wrong! You know best," balas Marissa Nasution.
Padahal dalam unggahan Marissa sendiri ia mengatakan jika yang diberikan untuk sang buah hati adalah ASI, hanya saja ia memberikannya melalui botol.
Menurutmu gimana? (*)
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Atikah Ishmah W |