Laporan Wartawan Grid.ID, Deshinta Nindya A.
Grid.ID - Presenter Boy William belakangan kerap mengundang sejumlah selebritis kondang Tanah Air untuk sekadar mengobrol santai dengannya.
Keseruan Boy William dengan sederet selebritis kondang diabadikan melalui Nebeng Boy, satu di antara program kanal YouTube miliknya.
Biasanya, Boy William mengajak para selebritis mengobrol di dalam mobil.
(Baca juga: Kocak, Rafathar Nangis Gara-gara Gak Ada Air Mata yang Menetes!)
Sambil bernyanyi, perbincangan mereka makin santai.
Nah, kali ini Boy William mengajak Raditya Dika untuk berbincang-bincang.
Perbincangan mereka seputar pernikahan, karier, dan masih banyak lagi.
Kali ini, Boy William menanyakan siapa sosok Raditya Dika ketika tidak berhadapan dengan kamera.
(Baca juga: Lihat yuk Aksi Gempita Ketika Bermain Aplikasi Tik Tok!)
Dikenal mudah bergaul dan banyak teman sesama artis, Raditya Dika ternyata merupakan sosok introvert loh!
"Gue nih, sebener-sebenernya gue, yang orang gak tahu nih. Gue introvert abis. Gue tuh anak rumahan 95 persen.
Gue gak suka traveling, gue gak suka keluar rumah, gue gak suka bergaul.
Kalau ada lebih dari lima orang dalam satu meja, gue udah mulai stres.
(Baca juga: Menitikkan Air Mata, Kahiyang Ayu Sampaikan Harapan dan Doa untuk Anaknya)
Gue gak pernah nonton konser, band favorit gue dateng ke Indonesia waktu zaman itu, gue gak dateng sesuka-sukanya gue. Gue suka standup comedy, gue suka Russell Peters, gue gak pernah dateng.
Temen-temen gue pada protes, kayak Ernest (Prakasa) kayak Pandji (Pragiwaksono) kenapa sih lo premiere film gak pernah dateng, premiere film gue gitu.
Karena gue gak suka keramaian, gitu. Di premiere film gue sendiri aja, gue sering banget tuh mlipir ke depan WC, duduk, diem. It's too many people dan banyak artis gitu. Ketemu artis kan harus salaman, gue bingung kan cipika-cipiki.
Gue gak suka tempat ramai," terang Raditya Dika kepada Boy William seperti dikutip Grid.ID, Kamis (26/7/2018).
(Baca juga: Diajak Lihat Ayam sama Thalia Putri Onsu, Ruben Onsu Ketakutan!)
Bahkan, Raditya Dika mengaku dia kerap di-bully ketika sekolah.
"Gue di-bully pas sekolah loh! Karena gue pendek, gue kecil, gue penyendiri. Gue di-bully pas sekolah," ujar Raditya Dika.
Setelah itu, Boy William menanyakan apakah Raditya Dika seorang kutu buku.
"Lo dulu waktu kecil nerd (kutu buku)?" tanya Boy William.
(Baca juga: Ditinggal Anissa Aziza ke Singapura, Raditya Dika Pertanyakan Kepergiannya!)
"Oh sampai sekarang. Gue nerd parah! Pas kuliah di Australia itu ada The Barr Smith Library di kampus gue. Terus gue bisa dari sana jam 10 pagi sampai library-nya tutup gue tidur di sana baca buku sendirian. Gila gak?" tutur Raditya Dika.
Wah, ternyata Raditya Dika merupakan sosok introvert nan kutu buku!
Yuk, simak perbincangan santai Boy William dengan Raditya Dika di bawah ini.
>
(*)
Dituding Disuruh Bini Muda Jualan, Pak Tarno Bantah dan Ngaku Itu Keinginannya, Dewi: Saya Bantu tapi Dihujat
Source | : | youtube |
Penulis | : | Deshinta Nindya A |
Editor | : | Deshinta Nindya A |