Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Sebagai seorang ibu dan musisi, Widi Mulia memiliki mobilitas yang tinggi.
Sebagian besar aktivitas Widi dilakukan di luar rumah.
Oleh sebab itu ia membutuhkan mobil yang nyaman untuk memenuhi kebutuhan itu.
Widi Mulia dan keluarganya didapuk sebagai Brand Ambassador Mitsubishi EXPANDER.
Oleh sebab itu, Widi Mulia tahu banyak soal mobil yang dianggapnya cocok untuk dia dan keluarga.
Hal ini yang diperhatikan oleh Widi Mulia, sebelum membeli mobil:
1. Fungsi
Menjadi seorang istri Dwi Sasono yang memiliki tiga orang anak, tentu saja mobil harus memiliki fungsi yang banyak.
(Baca Juga Adik Syahrini Komentari Harga Tiket Konser Princess yang Fantastis!)
Widi tak mau memiliki mobil yang banyak untuk memenuhi kebutuhannya
"Satu mobil tapi harus memenuhi keinginan kami, enggak mau bapaknya sendiri, anaknya sendiri," kata Widi Mulia saat ditemui Grid.ID di Summarecon Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (28/7/2018).
(Baca Juga Wow! Raffi Ahmad Ajak Liburan Pelanggan Setianya ke Singapura)
2. Kenyamanan
Widi Mulia mementingkan kenyamanan juga. Bagaimana pun juga di kota Jakarta yang serba macet ini, akan lebih banyak menghabiskan waktu di jalan.
Widi Mulia tak bisa membayangkan bagaimana rasanya berjam-jam duduk di mobil yang tidak nyaman.
Widi Mulia kerap mendengarkan musik di mobil, ia tak mau musiknya terganggu dengan bisingnya kendaraan dari luar.
"Kedap suara, aku orangnya auditory, harus terisolir dari luar, harus tenang."
Sehingga anak lupa dengan kemacetan, mereka nyanyi lah, gambar lah, baca, main gadget," lanjut Widi Mulia.
(Baca Juga Natalie Sarah Mantap Berhijab, Terungkap Alasan Berhijrah Karena Bayangan Usia)
3. Colokan Banyak
Sebagai musisi, istri dan juga ibu tiga anak, Widi selalu memantau pekerjaannya, anaknya juga suaminya melalui gadget.
Widi kerap dilanda panik ketika telepon genggamnya kehabisan baterai.
Widi juga menceritakan, ketika ia berpergian dengan keluarganya, kerap berebutan charger di mobil.
Nah, kini ia tak perlu khawatir lagi, di mobil barunya, tersedia charger yang cukup banyak.
"Suka berebutan bapak ibunya aja berebutan, 'aku dulu deh, anaknya aku dulu deh'," kata Widi.
4. Nyaman Dikemudikan Wanita
Widi bukanlah tipe istri dan ibu yang selalu bergantung dengan orang lain.
Sikap cekatan itu sangat dibutuhkan oleh suami dan anak.
Widi tak pernah masalah untuk mengemudikan mobil sendiri. Terkadang ia mengantar dan menjemput anaknya sekolah.
Bila ada pekerjaan yang mendesak, ia langsung pergi dengan mengendarai mobilnya sendiri.
"Harus nyaman dikendarai wanita, dan mobil ini nyaman sekali."
"Lumayan jauh, Jakarta itu lumayan jauh, lewat tol, XPANDER itu enteng bawanya tapi enggak remeh dia punya kekuatan."
5. Bagasi Luas
Sebagai penyanyi Widi pasti menjaga penampilannya. Ia kerap bawa busana dan sepatu yang banyak untuk tampil di panggung.
Semua itu ia bawa menggunakan mobil keluarga.
"Saya bawa semua sepatu, stok sepatu, di belakang dan bawa itu ada sekat penyimpanan, jadi rumah kedua," tandasnya. (*)
3 Shio Paling Sumringah Akhir November 2024, Rezeki Moncer Berkat Kerja Keras, Akhirnya!
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |