Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Nikita Mirzani memang tak pernah sepi dari sorotan media.
Artis sensasional ini kerap sekali memberikan kabar mengejutkan publik.
Baru-baru ini melalui Instastory pribadinya, Nikita Mirzani tengah memberikan teguran kepada seorang wanita.
(BACA JUGA: Akhirnya Setelah Bertahun-tahun Pencarian, Misteri Keberadaan Pesawat MH370 Akan Diumumkan ke Publik)
Meski tak disebutkan namanya, Nikita Mirzani mengungkapkan jika wanita itu adalah anak pengusaha.
Rupanya wanita yang di maksud Nikita ini mengancam beberapa orang terdekatnya.
Namun Nikita Mirzani menegaskan jika ia tidak takut dengan ancaman tersebut.
(BACA JUGA: Haru Biru Sambut Kebebasan Ahed Tamimi, Remaja Palestina yang Dipenjara Karena Tampar Tentara Israel)
"jadi beberapa hari yang lalu ada seorang perempuan anak pengusaha mencoba ngancem orang-orang di sekitar saya tapi ngga ada yg takut tuh," kata Nikita Mirzani dalam video Instastorynya (29/7/2018).
Tak lupa, dalam video tersebut ia juga menambahkan jika seharusnya wanita tersebut mengancam dirinya saja, bukan orang-orang terdekatnya.
"Makannya hey kamu, mau ngancem saya aja. Kenapa bawa-bawa orang lain yang nggak ngerti apa-apa, capcay deh kamu," tambah Niki.
(BACA JUGA: RAM Sudah 4GB, Ada 2 Smartphone Harganya di Bawah Rp 1,5 Jutaan)
Tak sampai di situ, dalam Instastory selanjutnya, Nikita Mirzani juga menegaskan jika ia bisa membalasnya jika tetap diganggu oleh wanita tersebut.
"Udah deh ya, nggak usah ganggu hidup orang-orang di sekeliling saya. Nanti saya ganggu balik, kelabakan loh," tandas Nikita Mirzani.
Hingga kini belum ada klarifikasi apapun dari Nikita Mirzani tentang siapa orang yang ia maksud dalam unggahannya tersebut.
(BACA JUGA: Wizzy Nyanyilan Lagu Soundrtack Si Doel The Movie di Pesta Rakyat!)
Kalo menurut kamu siapa?(*)
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Atikah Ishmah W |