Laporan Wartawan Grid.ID, Justina Nur Landhiani
Grid.ID - Buat kamu yang nggak mau ribet, fashion item berupa celana atau pants pasti nggak akan kamu lupakan.
Apalagi short pants yang bikin gayamu tetap stylish tapi nggak ribet.
Nah, buat kamu yang ingin tampil gaya dengan pemakaian short pants, yuk contek gaya 3 selebriti millennials berikut ini.
(BACA JUGA: Malas Terjebak Dalam Hubungan Firiendzone? Berhenti Lakukan 4 Hal Berikut)
1. Marsha Aruan
Kali ini Marsha Aruan tampil mengenakan sleeveless blouse berwarna kuning.
Atasannya tersebut ia padukan dengan short pants berwarna olive.
Tak hanya itu, Ia juga tampak mengenakan high heels berwarna kuning yang senada dengan warna bajunya.
Rambutnya yang terurai menambah kesan feminin pada penampilannya kali ini.
(BACA JUGA: Wih Syuting Bareng Mieke Amalia, Tora Sudiro dan Indro Makan Lancar!)
2. Febby Rastanty
Dalam postingan akun instagram @febbyrastanty kali ini, Febby tampak sedang bersantai di pinggiran pantai.
Untuk outfitnya kali ini, ia memakai sleeveless top berwarna beige yang dipadukan dengan short pants berwarna baby pink.
Kalem dan feminin banget ya!
Tak hanya itu, ia melengkapi penampilannya dengan sun hat yang bikin gayanya makin stylish.
(BACA JUGA: Ke Bali Belum Afdol Kalau Belum Cobain Ayam Betutu, Rasanya Maknyus!)
3. Alika Islamadina
Buat kamu yang suka bergaya boyish, gaya Alika yang satu ini bisa banget kamu tiru nih!
Alika Islamadina tampak mengenakan t-shirt yang dipadukan dengan short pants berwarna baby pink.
Untuk alas kakinya, ia memilih memakai sneakers berwarna putih.
Tampak sunglasses sebagai aksesorinya kali ini.
(BACA JUGA: Intip Penampilan Terbaru Waode Sofia yang Banjir Pujian Netizen Pasca Dimake Over Ivan Gunawan!)
Dengan gaya rambut ponytail, gaya Alika Islamadina tetap fashionable kan?
Kamu mau contek gaya siapa nih?
Selamat mencoba! (*)
Penulis | : | Justina Nur L |
Editor | : | Justina Nur L |