Laporan Wartawan Grid.ID, Esti Ayu Hutami
Grid.ID - Setiap makanan umumnya memiliki tanggal kedaluwarsa yang tertera di bagian kemasannya, bukan?
Sehingga, kita nggak diperbolehkan mengonsumsi makanan tersebut saat sudah melewati tanggal kadaluwarsanya.
( BACA JUGA :Berdesain Minimalis nan Elegan, Intip yuk Mewahnya Cincin Kawin Tasya Kamila!)
Dilansir dari Boldsky, yap sebenarnya beberapa makanan ini tetap bisa basi tapi dengan jangka waktu yang begitu lama.
Apa saja ya kira-kira?
1. Beras
Beras adalah contoh produk makanan yang sangat bagus karena memiliki masa penyimpanan yang lebih lama.
Beras putih benar-benar bisa bertahan hingga tiga puluh tahun, jika disimpan dalam wadah yang kedap oksigen.
Ini harus ditempatkan di lokasi bersuhu di bawah 40 derajat.
( BACA JUGA :Teror Momo Challenge, Ada 5 Gejala yang Timbul Saat Seseorang 'Terperangkap' Tantangan Itu)
So, kamu tak perlu khawatir soal kadaluwarsa jika memiliki persediaan beras melimpah di rumah.
2. Susu bubuk
Produk susu olahan yang satu ini berbentuk bubuk dan diolah dengan cara menguapkan susu dan membuatnya kering.
Susu jenis ini memiliki masa simpan yang lebih lama dari pada susu cair dan sebenarnya nggak perlu disimpan di kulkas.
3. Kacang-kacangan
Kacang kering, misalnya kacang merah, kacang polong, kedelai adalah yang paling renyah saat dimasak.
Kamu bisa menyimpan biji kering yang sudah dimasak dan bisa ditambahkan di resep makanan atau salad.
Masa penyimpanannya pun lebih lama.
( BACA JUGA :Haru! Ini Amanah Almarhum Ayah Tasya Kamila pada Randi Bachtiar)
4. Kecap
Kecap sudah jadi campuran masakan di berbagai belahan negara khususnya Asia, nggak salah kalau kecap jadi favorit banyak orang nih.
Sebotol kecap ternyata bisa bertahan bertahun-tahun jika disimpan di dalam kulkas.
5. Madu
Madu termasuk produk alami yang nggak memerlukan pengolahan khusus untuk menikmatinya.
Madu ini satu-satunya makanan yang bisa bertahan selamanya.
Itu karena pengolahan madu oleh lebah sangat membantu dalam penyimpanan yang lebih lama.
( BACA JUGA :Begini Cara Epilepsi Mempengaruhi Kesehatan Ibu Hamil, Cari Tahu yuk!)
6. Gula
Gula jadi salah satu makanan yang susah banget dijadikan tempat tumbuhnya bakteri.
Asal disimpan dalam wadah rapat dan bersih ya.
7. Cuka
Cuka sering banget nih dijadikan tambahan untuk megolah acar hingga telur.
Salah satu bahan pengawet ini juga bisa bertahun-tahun loh.
( BACA JUGA :Antusias Lihat Si Doel cs di Tangerang, Ternyata Penggemar Belum Tonton Filmnya)
Jadi, kamu nggak perlu khawatir soal tanggal kadaluwarsa yang telah tertera di kemasannya. (*)
Source | : | Boldsky |
Penulis | : | Esti Ayu Hutami |
Editor | : | Irma Joanita |