Hal itu lalu diikuti oleh jamaah lainnya.
Para jamaah langsung berhamburan menuju ke pintu keluar masjid.
Suara gemuruh pun terdengar dari atap masjid.
Ketika semua jamaah sudah berhasil menjauh, dari atas jatuh reruntuhan bangunan masjid.
(BACA JUGA: Ikut Hadir di Pernikahan Tasya Kamila dan Randi Bachtiar, Lihat yuk Gaya Hijab Shireen Sungkar Saat Kondangan)
Beruntung pula seorang pria paruh baya yang sempat tertinggal selamat dari reruntuhan itu.
Setelah diposting, video ini pun viral di media sosial.
Suasana Masjid Agung Bangli, Bali setelah gempa pun sempat diabadikan oleh seorang warga dan diposting oleh akun Instagram @punapibali.
Terlihat puing-puing reruntuhan berserakan di barisan sholat atau shaf paling depan, tempat para jamaah sebelumnya melakukan sholat.
Beberapa pengurus masjid dan warga tampak mulai membersihkan puing-puing plafon yang jatuh.
(BACA JUGA: Update Terkini Gempa Lombok: 82 Korban Meninggal Akibat Tertimpa Bangunan dan 3 Daerah Terparah)
Sebelumnya Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan gempa bumi bermagnitudo 7 pada Minggu (5/8/2018) berpusat di lereng Gunung Rinjani, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Source | : | |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |