Grid.ID - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, akan meresmikan pembukaan kegiatan tahunan Dinas Kehutanan Provinsi Jakarta, yakni Pameran Flora dan Fauna ( Flona) 2018. Anies Baswedan dijadwalkan meresmikan pembukaan Flona 2018, Jumat (10/8/2018).
"Sejauh ini, kami dapat memastikan bahwa Pak Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, akan membuka pameran Flona Synergreey," kata Ketua Panitia Flona 2018, Aditya Novrianggono.
Joey Alexander Akan Turut Meriahkan Pembukaan Asian Games 2018
Pameran Flona 2018 akan berlangsung di Taman Lapangan Banteng mulai 10 Agustus hingga 10 September 2018. Tahun ini, Flona 2018 mengusung tema Synergreen (Synergy Energy Greenery).
Sesuai arahan Gubernur DKI Jakarta, tema tersebut bersinergi dengan perhelatan Asian Games 2018 yang akan berlangsung di Tanah Air.
Acara ini juga akan diwarnai Flona Morning Run bersama Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, pada 19 Agustus 2018. Rencananya, Flona Morning Run akan dimulai dari Balai Kota menuju Lapangan Banteng.
Kepastian digelarnya Flona 2018 di Lapangan Banteng berarti memupus wacana sebelumnya bahwa Flona 2018 akan dipindah ke Setu Babakan, Jakarta Selatan.
Wacana pemindahan tersebut berkaitan dengan revitalisasi Ruang Terbuka Hijau (RTH) Lapangan Banteng.
Dukung Asian Games 2018, Chacha Federica Gunakan Face Painting Menyerupai Rusa
Namun, setelah rampung direvitalisasi dan diresmikan pada 25 Juli lalu, Flona 2018 pun akhirnya tetap tidak jadi dipindahkan.
"Pertama, karena permintaan tenant agar tetap diadakan di Lapangan Banteng. Kedua, juga ada diskresi gubernur DKI Jakarta," kata Aditya.
"Sejarah dari awal Flona pada 1971 juga memang sudah berlangsung di Lapangan Banteng dan tenant (pedagang) juga keberatan apabila dipindah ke Setu Babakan," katanya.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | None |
Editor | : | Rich |