Laporan wartawan Grid.ID, Veronica Sri Wahyu Wardiningsih
Grid.ID - Pemilik nama lengkap Cabrini Asteriska Widiantini alias Asteriska kerap membagikan foto-fotonya berlatar panorama alam di laman Instagramnya.
Baru-baru ini, salah satu vokal latar band Barasuara itu membagikan pengalamannya menginjak Pulau Togean.
Dalam postingannya Jumat (10/8), Asteriska menceritakan pengalamannya pertamanya diving.
Asteriska tidak sendiri menikmati kunjungannya di pulau tersebut.
(Baca juga: Alami Pelecehan Seksual di Masa Muda, Aktris Legendaris Jane Fonda Ungkap Perjuangannya Lawan Trauma)
Lewat unggahan Instastorynya, terlihat beberapa teman-temannya, seperti Teddy Adhitya dan Lala Karmela.
Serta dua teman perempuan Asteriska bernama Kallula Harsynta Esterlita dan Brigitta Cynthia.
Selama tiga hari, kelima anak muda itupun terlihat sangat menikmati keindahan yang ditawarkan Pulau Togean.
(Baca juga: Najwa Shihab Salut Soal Keberanian Via Vallen Menyuarakan Pelecehan Seksual yang Dialaminya)
Saat berada di pulau, Asteriska mengungkapkan dirinya tidak mendapatkan sinyal provider.
Untuk itu, ia baru sempat membagikan ceritanya setelah mendapatkan sinyal ketika sudah berada di kota.
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Okki Margaretha |