Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Aksi The Sacred Riana selalu berhasil mencuri perhatian.
Ia tampil di putaran kedua perempat final America's Got Talent musim ke-13 yang ditayangkan secara langsung pada Selasa (21/8/2018).
Melansir dari video YouTube Talent Recap yang diunggah pada 21 Agustus 2018, Riana tampil dengan aksi berbeda.
(Baca: Ini Jangka Waktu yang Diperbolehkan Menyimpan Daging Kurban Menurut Anjuran Nabi)
Para juri berhasil dibuat ketakutan oleh Riana.
Terutama Simon Cowell.
Ia mendapatkan hadiah dari Riana berupana 'Boneka Santet'.
Dalam acara yang digelar di Hollywood dan disiarkan live di NBC , California, Selasa (21/8/2018) waktu setempat, The Sacred Riana tampil memukau dengan aksi merayap di tembok.
(Baca: Ramalan Zodiak 23 Agustus 2018, Libra Bakal Dapat Rezeki Tak Terduga)
Selain itu, ada satu hal lagi yang menarik dari aksi Riana.
Dalam aksinya, ilusionis cantik itu menggunakan sepenggal bahasa Jawa.
Kalimat tersebut diucapkan saat kembaran Riana menghampiri Mel B.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Linda Rahmadanti |
Editor | : | Linda Rahmadanti |