Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati
Grid.ID - Warga sempat mengejar pengemudi mobil sedan jenis Mercedez Benz hitam berinisial, IA (40), yang menabrak pengendara motor Honda Beat, Eko Prasetio (28) hingga tewas.
Korban ditabrak di Jalan KS Tubun, Manahan, Banjarsari, Solo, Jawa Tengah, Rabu (22/8/2018) siang.
Setelah menabrak korban, pengemudi mercy tancap gas ke arah utara.
BACA JUGA : Wajib Tahu, Ini 5 Minuman yang Bisa Membuat Wajah Makin Cerah dan Kinclong!
Dikutip Grid.ID dari Kompas.com, warga yang melihat kejadian itu kemudian mengejar mercy yang melarikan diri.
Sekitar 300 meter dari lokasi kejadian mercy sudah menepi.
Tiga orang pria berbadan besar berada di dekat mercy meminta warga dan ojek online yang mendekat untuk meninggalkan lokasi.
"Sudah.. sudah.. Bubar! Bubar!," kata Adi, menirukan ucapan salah seorang pria berbadan besar kepada Kompas.com, Kamis (23/8/2018).
BACA JUGA: BTS Ungkap Fakta Seputar Lagu I'm Fine di Album Love Yourself: Answer
Mendengar bentakan dari salah seorang pria berbadan besar di dekat mercy, warga dan ojek online kemudian balik kanan meninggalkan lokasi.
Sementara pada saat mengejar pengemudi mercy, Adi berboncengan dengan seorang temannya bernama Herman.
Dirinya pun meninggalkan lokasi karena tidak mau ambil risiko.
5 Arti Mimpi Melihat Sawah Bersama Pasangan, Ternyata Pertanda Saling Mendukung Hal Ini, Simak Penjelasannya
Source | : | Kompas.com,tribun solo |
Penulis | : | Dewi Lusmawati |
Editor | : | Dewi Lusmawati |