Laporan Wartawan Grid.ID, Deshinta Nindya A.
Grid.ID - Nama penyanyi dangdut Inul Daratista memang tak pernah luput dari perhatian.
Apalagi Inul Daratista identik dengan goyang ngebornya.
Sayangnya, goyang ngebor sempat dicekal dan tak disetujui oleh Rhoma Irama.
BACA JUGA: Kebahagiaan Sammy Simorangkir Melihat Anak Pertamanya Membuka Mata
Selain memamerkan aktivitasnya di dunia hiburan, Inul Daratista kerap memperlihatkan kesehariannya.
Walaupun terkenal tajir, Inul Daratista tak malu memperlihatkan kebiasaannya yang sederhana.
Tak terkecuali dengan kebiasaan Inul Daratista melahap makanan lokal.
Makanan yang ada di hadapan Inul Daratista antara lain tempe kukus, dadar jagung, sayur bayam gambas, tahu gandum, bersama sambel tomat cabe merah sebagai pelengkap.
BACA JUGA: Tiga Tahun Menikah, Ringgo Agus Rahman Akui Belum Bisa Membaca Kode dari Sabai Dieter
Dilansir Grid.ID dari laman Instagram Inul Daratista, pelantun lagu Masa Lalu ini mengunggah cuplikan video ketika dirinya asyik menyantap makanan.
"Sampai nggobres-nggobres, keringetan gobyos.
Kenikmatan duniawi tiada tara, menu paripurna kehidupan saya.
Kesempurnaan jiwa akan rasa, yang bisa melibaskan taste restoran tingkat termahal dunia.
BACA JUGA: Presiden Jokowi Pamerkan Sepatu Sneakers yang Mencuri Perhatian
Tempe kukus, sambel tomat cabe merah, dadar jagung, sayur bayam gambas, tahu gandum.
Apakah ini yang dinamakan pencitraan kelas wahid? Oooh yesss. Atur aja hidup lo gaes, artinya anda kurang menikmati hidup shay.
Monggo dicoba. Meski bolak-balik anter tamu dan keluarga makan di restoran tapi tidak bisa mengalahkan rasa ini shay.
Alhamdulillah," tulis Inul Daratista seperti dikutip Grid.ID, Senin (27/8/2018).
BACA JUGA: Presiden Jokowi Ungkap Penyebab BJ Habibie Terbaring di Rumah Sakit
Tetapi, sejumlah netizen malah salah fokus dengan cara makan Inul Daratista.
"Wah sayang, makannya pakai tangan kiri ya bun," tulis akun @pitmba.
"Mbak Inul. Kalau makan jangan pakai tangan kiri dong," timpal akun @laniyuswinarni.
"Mantep cen'e makan gituan. Daripada sama daging, enak ngono. Seger di lidah, seger di badan. Top deh. Mbake maaf, makannya emang kidal ya pakai kanan kiri," ujar akun @adrputra035.
"Makannya kok tangan kiri mbak Inul?" timpal akun @nelly_venesia.
"Kok makannya pakai tangan kiri bun," kata akun @lialiiong45.
"Kok makannya pakai tangan kiri bu," timpal akun @carera35.
(*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | |
Penulis | : | Deshinta Nindya A |
Editor | : | Deshinta Nindya A |