Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - Siapa nih yang subscribe channel YouTube pribadi para idol K-Pop?
Akhir-akhir ini YouTube semakin populer.
Banyak idol K-Pop yang bergabung dengan platform tersebut dan bahkan memosting video mereka sendiri.
BACA JUGA: Robby Purba Terluka Lihat Ikan Hiu Tutul yang Terdampar di Pantai Parangkusumo Dijadikan Objek Foto)
Mereka membuat video tentang tutorial kecantikan sampai vlog keseharian.
Lalu siapa saja idol K-Pop yang memiliki channel Youtube pribadi?
Berikut Grid.ID melansir dari allkpop 11 idol K-Pop yang memiliki channel YouTube pribadi.
1. Jae DAY6
Pada September 2017, Jae DAY6 mengejutkan fans dengan membuka channel vlog pribadinya yang bernama Jaesix.
Dia mengunggah berbagai video dari vlog keseharian sampai tanya jawab.
2. Suhyun AKMU
Suhyun AKMU memiliki channel YouTube pribadi bernama Mochipeach.
Melalui video-video di channel ini Suhyun menunjukkan keterampilan makeup-nya.
BACA JUGA: Puji Ketampanannya, Mytha Lestari Bakal Borong Produk yang Diiklankan oleh Jonathan Christie!
3. Amber f(x)
Amber adalah salah satu Youtuber dari idol K-Pop yang cukup populer.
Video lucunya menarik ribuan penonton untuk menyaksikannya.
Dia memiliki video untuk setiap orang dari video makeover, cover, sampai video acak yang menunjukkan kepribadian uniknya.
Channel YouTube Amber bernama Amber Liu.
BACA JUGA: BTS Wakili Idol K-Pop Menangkan Kategori Artist Award di 45th Korean Broadcasting Awards
4. Peniel BTOB
Sejak tahun 2016 Peniel BTOB sudah emngunggah video di channel YouTubenya yang bernama POV.
POV merupakan singkatan dari Peniel's Official Vlog.
Peniel memiliki video vlog, tanya jawab, dan travelling.
5. Kasper
Kontestan Unpretty Rapstar 2 ini membuka channel Youtube tahun 2012.
Di awal-awal Kasper mengunggah video cover lagu favoritnya.
Sekarang channelnya lebih berisi tentang hal-hal tentang kecantikan seperti tutorial make up dan tips kecantikan.
Kalian bisa menyimak tips kecantikan Kasper di channel KASPER.
BACA JUGA: BTS Wakili Idol K-Pop Menangkan Kategori Artist Award di 45th Korean Broadcasting Awards
6. Sandara Park
Setelah 2NE1 bubar, Sandara Park membuka channel Youtube yang memungkinkan fans untuk mengetahui kegiatan sehari-harinya.
Nama channel YouTube Sandara Park adalah DARA TV.
7. Coco Cocosori
Channel YouTube Coco bernama Rilaccoco.
Channel member Cocosori ini penuh dengan video yang hanya bisa membuat kalian bersemangat.
Dia memposting video tutorial makeup, skincare, dan bahkan behind-the-scene Music Bank.
8. Luna f(x)
Seperti Amber, Luna mengunggah video di Youtube untuk berinteraksi dengan fans.
Dia sudah memiliki tiga musim video di channel Youtube yang bernama Luna's Alphabet!.
Kalian bisa menemukan video unik girlband, tutorial make up, dan vlog travelling.
BACA JUGA: Miris, Anak Kelas 4 SD Bunuh Diri Karena Dibully Teman Sekolahnya
9. Hoya
Jika kalian menyukai musik, maka kalian harus subscribe channel Youtube Hoya.
Dia mengunggah video cover lagu favoritnya baik dalam bahasa Korea maupun Inggris.
Nama channel Youtube Hoya adalah REAL HOYA.
10. Ashley Ladies' Code
Ashley Ladies' Code adalah seorang Youtuber yang mengagumkan.
Channelnya berisi berbagai video seperti travel, tanya jawab, dan masih banyak lagi.
Nama channel Youtube Ashley adalah Ashley B Choi.
BACA JUGA: Julie Estelle Main Film Komedi, Banyak Tantangannya Sekaligus Seru!
11. Bomi Apink
Bomi Apink memulai channel YouTubenya sendiri baru beberapa bulan yang lalu.
Dia biasa menggunakan channel tersebut untuk berkomunikasi dengan fansnya.
Dia mengunggah video kegiatan sehari-hari dan bahkan ada video pembukaan hadiah dari fans.
Nama channel Youtube Bomi adalah 뽐뽐뽐 (Bbom Bbom Bbom).
BACA JUGA: Contek yuk Gaya Acha Sinaga, Cocok Buat Kamu yang Mau Ngampus!
Ada yang sudah subscribe salah satu channel itu? (*)
5 Arti Mimpi Pakai Baju Ungu, Simbol Keberuntungan atau Justru Kesialan? Simak Penjelasannya
Penulis | : | Novita Nesti Saputri |
Editor | : | Atikah Ishmah W |