Laporan wartawan Grid.ID, Rini Listia:
Grid.ID - Buah mangga merupakan salah satu jenis buah triopis berwarna kuning yang memiliki kandungan vitamin C tinggi ini memiliki banyak manfaat untuk kecantikan kulit.
Tak hanya enak dikonsumsi, buah mangga dapat mengatasi masalah kulit kering dan kulit sensitif.
Penasaran seperti apan cara melakukan perawatan kecantikan kulit dengan buah mangga? Yuk ikuti cara berikut ini:
Perawatan kulit sensitif
BACA JUGA : Tak Hanya Jago Berakting, Dinda Kanyadewi Juga Punya Bakat Menulis!
Buah mangga dapat digunakan untuk perawatan kulit sensitif, kamu dapat mencampurkan buah mangga dengan air mawar.
Air mawar memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang cukup tinggi.
Campurkan buah mangga yang sudah dihaluskan dengan campuran air mawar, kemudian aplikasikan pada seluruh kulit wajah selama 30 menit.
BACA JUGA : Komentar Nikita Mirzani Soal Kabar Putusnya Billy Syahputra dan Hilda Vitria
Setelah masker mangga kering di kulit wajah, kamu harus segera membersihkan wajah dengan air dingin.
Perawatan kulit kering
Buah mangga juga bisa dijadikan perawatan kulit kering agar tetap lembab dan lembut.
Kamu dapat membuat campuran buah mangga yang sudah dihaluskan dengan air teh.
BACA JUGA : Intip Kebersamaan Eunkwang BTOB dan Doojoon HIGHLIGHT di Militer yang Ternyata Sekamar!
Aplikasikan sebagai maskaer wajah setiap malam selama 30 menit, kamu dapat mengosok masker di kulit wajah dengan gerakan melingkar dan bilas dengan air.
Perawatan ini dapat membuat kulit kering menjadi lebih lembab dan lembut.(*)
4 Arti Mimpi Kipas Angin Rusak Bukan Hal Baik, Bakal Ada Gangguan dalam Hidup, Berhati-hatilah
Penulis | : | Rini Listiawati |
Editor | : | Dwi Ayu Lestari |