Laporan Wartawan Grid.ID, Menda Clara Florencia
Grid.ID - Antusias masyarakat sangat tinggi untuk menyambut penutupan Asian Games 2018.
Terbukti dari suasana Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang kian padat oleh masyarakat.
Semakin malam kawasan Gelora Bung Karno semakin riuh dengan masyarakat.
BACA JUGA: Penuh Perjuangan, Novita Angie Bagi Pengalaman Ajak Anaknya Nonton Asian Games 2018
Penuh sesak, masyarakat datang dari seluruh lapisan usia.
Mulai dari anak-anak, remaja hingga lansia dan rata-rata pemgunjung membawa sanak saudara mareka.
Mereka heboh dengan panggung hiburan hingga layar yang disediakan untuk menyaksikan pertandingan.
BACA JUGA: Aksi Komunitas Indo Relawan Bersihkan Sampah di Asian Games 2018, Bikin Bangga!
“Penasaran sama euforia Asian Games,” tutur salah seorang pengunjung yang enggan menyebut nama kepada Grid.ID di Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (1/9/2018).
Sekadar diketahui, hari ini akan dilaksanakan upacara penutupan Asian Games di Gelora Bung Karno.
Sejumlah artis serta musisi sudah pasti menjadi pengisi acara, yang tak kalah bagusnya saat ketika Asian Games dibuka Sabtu (18/8/2018) lalu.
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Penulis | : | Menda Clara Florencia |
Editor | : | Okki Margaretha |