Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Tak terasa, pesta olahraga Asia, Asian Games 2018 telah berakhir.
Closing Ceremony Asian Games 2018 telah digelar Minggu (2/9/2018), di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Antusias masyarakat untuk menyaksikan acara ini secara langsung tampak sangat tinggi.
BACA JUGA: Kenangan Inul Daratista Atas Pengorbanan Sang Suami Ketika Masih Susah
Sederet hiburan pun telah disuguhkan.
Tak hanya artis Tanah Air, namun beberapa artis luar negeri juga memeriahkan acara tersebut.
Tentu saja acara penutupan kali ini tidak kalah spektakuler dengan pembukaan Asian Games 2018 beberapa waktu yang lalu.
BACA JUGA: Menpora Bagikan Video Suasana GBK Setelah Asian Games 2018 Berakhir
Salah satu penyanyi tanah air yang ikut memeriahkan Closing Ceremony Asian Games 2018 adalah pedangdut, Siti Badriah.
Diiringi dengan Dj Jevin dan Winky Wiryawan, Siti Badriah melantunkan lagu andalannya yang berjudul Lagi Syantik.
Dalam penampilannya kemarin, Siti Badriah yang mengenakan baju bernuansa kuning menyanyikan lagu Lagi Syantik dengan aransement berbeda.
BACA JUGA: Hilda Vitria Hapus Foto Kebersamaan di Instagram, Billy Syahputra Beri Tanggapan
Namun rupanya penampilan Siti Badriah kali ini menuai banyak kritikan.
Pasalnya, lagu yang diaransement tersebut dinilai tidak lebih bagus dari lagu aslinya.
"Harusnya q bisa goyang jd bete dengernya... bagusan dangdutnyA," tulis @TRI Dodot.
"Kurang mantep, bagusan original. Ini ga kerasa dangdutnya," tulis @dian afiani.
BACA JUGA: Nyanyikan Lagu di Closing Ceremony Asian Games, Penampilan Isyana Sarasvati Bikin Haru!
"Musiknya bagus. Tpi tidak cocok... Lagu syantik harusnya asyik malah jdi biasa aja," tulis @rasid seknun.
"Karna diaransemen ulang malah jd gak ada enak2 nya," tulis @Sehni Susanti.
"kenapa tidak yang original,,,, aahh sudahlahh??? tadinya mau goyang jadi tidak jadi," tulis @moko nafha.
Kalo menurutmu gimana? (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Atikah Ishmah W |