Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID - Acara Closing Ceremony Asian Games 2018 berlangsung sangat meriah.
BACA JUGA :Della Perez Ungkap Kesulitannya Berperan Sebagai Mendiang Sang Kakak dalam Film Jejak Cinta
Dua boyband Korea ternama turut memeriahkan acara penutupan Asian Games 2018.
Salah satunya adalah Super Junior.
Mendapat kesempatan tampil sebagai salah satu pengisi acara dalam penutupan Asian Games 2018 merupakan kehormatan besar bagi mereka.
Terutama bagi Siwonchoi, salah satu personel Super Junior.
Hal ini diketahui melalui unggahan Siwon di akun Instagramnya @siwonchoi pada Minggu (2/9/2018).
BACA JUGA :Awalnya Menolak, Kini Della Perez Mau Memakai Nama Belakang Kakaknya
"Merupakan kehormatan besar menjadi bagian dari upacara penutupan Asian Games 2018", katanya di kolom keterangan unggahannya.
Tak hanya itu, Siwon juga menyampaikan sebuah pesan lewat unggahannya tersebut.
BACA JUGA :Bikin Ngiler, The Face Shop Rilis Kosmetik Bertema Dessert
Personel Suju tersebut mengatakan jika akhir merupakan kata lain dari awal.
BACA JUGA :Shezy Idris Gugat Cerai Sang Suami, Pernikahan Terancam Kandas
Ia juga mengajak semua orang untuk turut membagikan energi dari Asia.
"Akhir 'hanyalah sebuah kata lain untuk awal 'baru'. Ayo bagikan energi Asia!", tulisnya di akhir keterangan unggahannya.
BACA JUGA :7 Tahun Menikah, Shezy Idris Dikabarkan Menggugat Cerai Suami
Melansir dari Kompas.com (3/9/2018), Siwon tampil bersama enam member Super Junor lainnya di panggung Closing Ceremony Asian Games 2018.
Yakni Leeteuk, Eunhyuk, Donghae, Yesung, Shindong dan Ryeowook.
BACA JUGA :Bawakan Lagu Lagi Syantik di Closing Ceremony Asian Games 2018, Siti Badriah Tuai Kritikan
Sementara itu, empat member lainnya absen dari pagelaran tersebut.
Dalam upacara penutupan Asian Games 2018, mereka menyanyikan tiga lagu populer mereka, yakni Sorry Sorry, Mr Simple dan Bonamana.
Penampilan Super Junior juga didukung oleh enam penari latar pria dengan kostum hitam putih, senada dengan pakaian yang mereka kenakan. (*)
Ritual Enteng Jodoh Berbuah Maut, Ibu dan Anak di Tambora Dihabisi hingga Mayatnya Membusuk dalam Toren Air
Source | : | Instagram,kompas |
Penulis | : | Septiyanti Dwi Cahyani |
Editor | : | Septiyanti Dwi Cahyani |