Laporan Wartawan Grid.ID, Andriana Oky
Grid.ID-Setelah penampilan mengunjungi WellChild Awards pada hari selasa kemarin, kini pangeran Harry dan Meghan Markle kembali memamerkan kebersamaan mereka.
Sekali lagi The Duchess of Sussex memukau banyak orang ketika dirinya tiba di Central Hall Westminster dengan suaminya, Pangeran Harry.
Keduanya menghadiri acara Music Gala pada kamis malam, waktu setempat.
Baca Juga : VIDEO: BTS Gandeng Nicki Minaj di Video Musik IDOL Versi Terbaru
Untuk acara itu, The Duchess of Sussex memilih gaun biru rancangan Jason Wu.
Banyak orang yang senang dan merasa terinspirasi dengan setiap outfit yang dikenakan oleh Meghan Markle.
Meghan Markle mengenakan sleevless dress berwarna biru dengan model round neck dan aksen plated di bagian dada.
Baca Juga : Alergi Antibiotik, Lidah Wanita Ini Berubah Jadi Hitam dan Ditumbuhi Rambut Halus
Penampilan cantik Meghan Markle ditunjang dengan kitten heels yang berwarna senada dengan outfitnya.
Fashion item yang dikenakan oleh Meghan Markle juga dianggap bijkasana dengan black handbag koleksi Dior.
Baca Juga : Diungkit Masalah Kedekatannya dengan Meggy Diaz, Tukul Arwana: Kamu Jahat!
Rambut hitamnya yang panjang dibiarkan terurai hingga ke pundaknya dan riasan sederhana melengkapi penampilan chicnya dalam acara malam itu. (*)
7 Tahun Nikah, Inilah Sosok Suami Fanny Ghassani yang Jarang Tersorot, Ternyata Punya Profesi Mentereng di Bali
Source | : | elle.com,Hello Magazine |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |