Grid.ID- Salah satu bocah di desa Kecamatan Pulau Beringin Kabupaten OKU Selatan, Provinsi Sumatera Selatan mengalami kelainan pada kulitnya.
Sekujur kulit tubuh R berubah sperti sisik, putra kedua dari pasangan RN (35) dan IM (30) sudah memiliki kelainan fisik ini sejak ia lahir.
Baca Juga : Contek Street Style ala Nia Ramadhani Menggunakan Kemeja dan Jaket dengan Pilihan Busana Terjangkau yuk!
Mirisnya sejak kelainan fisik yang dideritanya membuat bocah tersebut tak bisa bicara sehingga kesulitan untuk berkomunikasi.
Baca Juga : BPJS Ditagih Rp 3,5 Triliun Oleh Gabungan Farmasi Akibat Utang Obat
Sedangkan pada bagian kedua mata berwarna merah dengan tatapan tajam dan bibir berwarna merah.
Namun kondisi demiikian tidak menimbulkan rasa sakit ataupun gatal bagi R (5).
Penuturan ayahnya RN (35), sisik tersebut tidak mengganggu anaknya secara fisik, seperti mengalami rasa gatal ataupun sakit.
Anehnya lagi sisik tersebut akan mengalami pergantian seperti sisik pada hewan.
Baca Juga : Nasi Bancakan Ala Hotel Santika Premiere Bintaro, Menu Baru Nih
Akan mengalami pergantian dengan sendirinya selama 3 hingga 4 bulan sekali.
"Sejak lahir sudah tidak normal, semua tubuhnya bersisik dan setiap 3-4 bulan akan mengalami proses pergantian akan tetapi tidak terlihat ada rasa gatal yang dirasakannya ,” ujar RN, Kamis (6/9/2018).
Dikatakan ayahnya, mereka telah sejak lama tinggal di kebun dan keseharian anaknya bermain air dan mandi, akan tetapi enggan mengenakan pakaian walaupun dipaksa oleh orang tuanya.
“Kalau kami paksa mengenakan pakaian, akan dilepas sendiri sembari menangis,” tutur ayah Roni.
RN (35) meyakini peristiwa yang menimpa putranya tersebut, karena kesalahan yang ia lakukan saat istrinya tengah mengandung R (5).
Baca Juga : Jangan Diabaikan, Orgasme Pada Wanita Bisa Bikin Awet Muda dan Relaks
Dikatakannya jika pada saat istrinya sedang mengandung dirinya sempat membunuh ular saat sedang pergi ke hutan.
“Mungkin inilah awalnya dan semenjak lahir anak saya seperti ini, ada keanehan kulitnya dan kebiasaan sehari-hari,” tambahnya.
Menurut kepercayaan di desa setempat, saat istri sedang mengandung tidak diperbolehkan sembarangan membunuh hewan.
Baca Juga : Billy Syahputra Bantah ketika Sakitnya Disebut Hanya Pura-pura
Terpisah Kepala Desa (Kades) Wilayah setempat Sarwani, mengatakan kalau salah satu bocah di desanya mengalami kelainan dan sekujur tubuhnya bersisik.
“Bocah ini memang sudah sejak lahir mengalami kelainan, tidak sama dengan semua anggota keluarganya yang normal,” tuturnya.
Dia menambahkan yang bersangkutan sendiri pernah dibawa ke Bidan Desa (Bides) dan dilakukan pengobatan di Puskesmas .
Baca Juga : Gaya Fashion Kekinian ala Nia Ramadhani dan Theresa Wienathan Saat Liburan
Namun tim medis tidak menemukan jenis penyakit yang diderita bocah tersebut.
Bahkan hingga saat ini R (5) terus diberikan obat kulit jenis salep dan akan tetapi hasilnya tetap nihil tanpa ada perubahan.
Dilansir Eberita.org, banyak orang tua yang mengatakan mitos-mitos yang tidak boleh dilakukan dan boleh dilakukan oleh wanita hamil atau suami yang istrinya sedang hamil.
Satu diantaranya adalah mitos tidak boleh membunuh hewan saat istri hamil, karena jika suami membunuh hewan saat istrinya hamil, maka anak yang sedang dikandungnya itu akan cacat saat lahir.
Baca Juga : Kriss Hatta Menangkan Gugatan, Billy Syahputra dan Hilda Vitria Minta Bantuan Nikita Mirzani
Misalnya ketika istrinya sedang hamil, suami membunuh ular, maka kulit anaknya lahir akan bersisik seperti ular.
Karena menurut penelitian yang dilakukan oleh para ahli tidak ada hubungannya antara membunuh hewan dengan kelahiran anak.
Cacat dan tidaknya anak tergantung bagaimana ibu saat hamil.
Baca Juga : Restoran Jepang di Indonesia Viral di Twitter karena Bahasa Jepang yang Unik di Menunya
Kalau ibu selalu makan makanan junk food, mengkonsumsi alkohol dan rokok, maka kemungkinan anak yang dilahirkan pun akan cacat.
Selain itu, ketika ibu tidak mengalami steres akibat ketakutan dengan anak yang dilahirkan, maka cacat pada anak pun tidak akan terjadi.
Karena semua yang dipikirkan dan ditakutkan, kemungkinan besar akan terjadi.
Begitu juga dengan stres istri yang suaminya membunuh hewan, semakin stres istrinya maka akan terjadi apa yang ditakutkannya itu.
Untuk kasus R, hingga sekarang belum diketahui apa penyebab dirinya bisa bersisik seperti itu. (*0
Artikel ini telah tayang di Nakita dengan judul Kulit Bocah 5 Tahun Bersisik Seperti Hewan Sejak Lahir, Diduga Karena Ulah Sang Ayah Saat Istri Hamil!
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | nakita |
Penulis | : | None |
Editor | : | Ngesti Sekar Dewi |