Laporan Wartawan Grid.ID, Tata Lugas Nastiti
Grid.ID - Grup band asal Korea Selatan, Stray Kids direncanakan akan tampil pada konser Spotify on Stage 2018 pada 12 Oktober 2018 mendatang.
Stray Kids dikenal melalui album pertama mereka yang bertajuk 'I am Not' pada awal tahun ini.
Grup band pria jebolan agensi JYP Entertaiment ini merupakan grup idol yang membawakan berbagai campuran musik dari EDM, agrresive rap, dan soft RnB.
Baca Juga : Rayakan Ulang Tahun ke-2, Nastusha Tampil Serba Pastel Bersama Chelsea Olivia, Manis Banget!
Spotify on Stage yang diadakan di Jakarta akan menampilkan Stray Kids sebagai salah satu musisi dalam program Early Noise.
Dilansir Grid.ID dari hellokpop, program Early Noise dikhususkan bagi musisi-musisi yang sedang naik daun.
Menurut Head of Artist & Label Marketing Spotify Asia Tenggara, Chee Meng Tan, mengatakan mengundang Stray Kids sebagai artis program Early Noise adalah ide yang sangat menyenangkan.
"Kami sangat senang bisa menampilkan Stray Kids sebagai salah satu artis Early Noise tahun ini. Reaksi dari penggemar kami pun menjadi bukti popularitas mereka yang terus meningkat," ujar Chee Meng.
Baca Juga : Buktikan Dirinya Multitalenta, Nikita Mirzani Pamer Karya Musik dan Film
Konser musik yang sudah dua kali akan memiliki konsep konser live yang dilangsungkan di Jakarta International Expo (JIEXpo) Hall C3, Jakarta Pusat.
Jennifer Coppen Akui Berat Badannya Turun hingga Pernah Terpikir Ingin Mengakhiri Hidup Sepeninggal Dali Wassink: Terlintas di Otakku
Source | : | Kompas.com,Twitter |
Penulis | : | Tata Lugas Nastiti |
Editor | : | Deshinta Nindya A |