Laporan Wartawan Grid.ID, Veronica Sri Wahyu Wardiningsih
Grid.ID - Putri Indonesia 2002, Melanie Putria, dikenal sebagai sosok perempuan yang menyukai kegiatan olahraga.
Istri vokalis grup band Maliq & D'Essentials, Angga Puradiredja, ini sangat suka berolahraga lari.
Ia kerap membagikan kegiatannya tersebut lewat laman Instagramnya.
Baca Juga : Sadari Semua Orang Bisa Terluka, Maya Septha Ungkapkan Cara Mengobatinya
Melanie Putria percaya bahwa berlari itu membutukan 80 persen mental.
Sebagai seorang pelari, tentu Melanie Putria pernah merasakan rasa menyerah untuk melangkah, nafas berat, dan kaku terasa sangat sakit.
Rasa yang bisa tiba-tiba muncul tersebut, Melanie Putria berupaya untuk melawannya, yakni dengan cara perang batin, jiwa, dan raga selama berlari.
Baca Juga : Usai Syuting Acara Talkshow, Nikita Mirzani Mengaku Diberi Uang Uya Kuya untuk Beli Mobil Mewah
Hingga akhirnya bisa mengalahkan diri sendiri.
Namun, ada satu hal yang penting bagi ibu satu anak ini, yaitu melakukan mind over body.
Atau biasa disebut sebagai mental yang kuar dan melatih pikiran sehingga badan akan mengikuti kekuatan mental atau pikiran tersebut.
Baca Juga : Presiden Ini Mencak-mencak Lantaran Disuguhi Kacang Mete Basi yang Ia Sebut Anjing Pun Tak Sudi Memakannya
Bagi Melanie Putria, kesehatan tetaplah yang utama.
Tak perlu memaksakan diri di luar kemampuan dan tetap dengarkan apa kebutuhan tubuh sendiri.
Hal itu menurutnya bisa didapat dari sinyal yang biasa dikirimkan tubuh.
Untuk itu, Melanie Putria beranggapkan bahwa masih banyak jalan yang bisa ditempuh untuk meluapkan hobi berlarinya, namun nyawa hanya satu saja sehingga lebih pantas untuk dijaga.
Baca Juga : Hilda Vitria dan Ibunda Laporkan Kriss Hatta ke Polisi dengan Dua Kasus Sekaligus!
Ungkapan tersebut Melanie Putria bagikan lewat unggahan foto di laman Instagramnya.
"Berlari itu 80 persen mental katanya. Itu saya percaya. Momen dimana kita sudah merasa tak sanggup lagi melangkah, nafas berat, dan kaki sudah terasa sangat sakit. Itu semua hampir pasti dirasakan oleh semua pelari.
Dan biasanya semua rasa sakit yang aku sebutkan diatas, akan dilawan dengan semua perang batin, jiwa dan raga selama kita berlari. Ketika kita mengalahkan diri sendiri, rasanya memang luar biasa. .
Tapi diatas semua itu teman-teman, ada 1 hal penting yang kadang kita lupa. Memang benar ketika berlari kita harus melakukan “mind over body” atau kita harus punya mental yang kuat dan melatih pikiran kita sehingga badan kita pun akan mengikuti kekuatan mental/pikiran. Namun ingat ya, kesehatan tetap yang utama. .
Jangan pernah memaksakan diri diluar kemampuan kita, dan selalu terapkan “listen to your body” . Kalau sudah merasa ada yang tidak benar dengan tubuh kita ketika berlari dalam sebuah perlombaan, jangan dipaksakan.
Ukurannya dari mana? Dari signal tubuh kita sendiri. Kita yang tahu, kita pula yang merasakan. (Makanya itu alasan dari semua latihan pra-kompetisi yang kita lakukan selama berminggu-minggu sebelum menghadapi perlombaan) .
Perlombaan dan race akan selalu ada, tetapi nyawa hanya ada satu.
Tetap semangat, rajin berlatih, jaga nutrisi dan istirahat, sadar kemampuan dan kapasitas diri dan selalu terapkan “listen to your body” demi keselamatan kita," tulis Melanie Putria dalam keterangan fotonya dikutip Grid.ID (11/9).
Baca Juga : Awal Pacaran yang Bikin Ussy Sulistiawaty Klik Dengan Andhika Pratama
Ada yang setuju dengan ungkapan Melanie Putria? (*)
3 Shio yang Hobinya Makan Telur, Setiap Makanan Berbahan Telur Auto Disikat Habis-habisan
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Atikah Ishmah W |