Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini
Grid.ID - Debut menjadi idol adalah mimpi dari para trainee.
Seperti salah satu idol sukses di industri K-Pop ini.
Ia tak hanya debut sebagai member grup, namun juga menjadi solois dan member unit grupnya.
Baca Juga : Cube Entertainment Keluarkan HyunA dari Agensi, Netizen Korea: Seperti YG Kalau Mendepak G-Dragon!
Idol tersebut adalah Taeyeon SNSD.
Taeyeon debut sebanyak 5 kali dan mendapat perhatian dari netizen di situs Pann.
Dilansir Grid.ID dari Pann, netizen menuliskan tentan idol yang debut 5 kali.
Baca Juga : Masih di Amerika, BTS Akan Tampil di The Tonight Show Starring Jimmy Fallon
"Idol yang debut sebanyak 5 kali.
Dia adalah Taeyeon hahaha
Taeyeon adalah profesional debuter.
1. SNSD
2. Taetiseo
3. SM The Ballad
4. Solo
5. Oh!GG
Dan ekspresinya di MV membuatku tersadar kalau itu memang apa yang diharapkan dari Taeyeon SNSD," tulis netizen tersebut.
Baca Juga : Depak HyunA dan E'Dawn dari Agensi, Cube Entertainment Banjir Hujatan Netizen!
Taeyeon debut bersama SNSD pada 2008 dengan lagu Into the New World.
Ia kemudian debut bersama Taetiseo, unit resmi pertama SNSD pada 2012.
Member unit ini adalah Taeyeon, Tiffany, dan Seohyun.
Baca Juga : CEO YG Entertainment Bocorkan Rencana Comeback Mino WINNER
Taeyeon kemudian debut dengan SM the Ballad pada 2014.
Ia menyanyikan lagu Breath duet dengan mendiang Jonghyun SHINee.
Leader SNSD ini kemudian debut solo pada Oktober 2015 dengan mini album bertajuk I.
Baca Juga : Setelah Drama, IU Bakal Unjuk Kemampuan Akting di Film Pendek Tentang Tenis
Lagu I juga mendapat sambutan baik dari para penggemar.
Debut yang terbaru Taeyeon adalah bersama unit Oh!GG.
Oh!GG adalah unit SNSD dengan 5 member yang masih bernaung di bawah SM Entertainment.
Baca Juga : Pasca Bubarnya 2NE1, Dara dan Minzy Reunian Bareng!
Member yang tergabung di unit resmi kedua SNSD ini adalah Taeyeon, Hyoyeon, Sunny, Yuri, dan YoonA.
SNSD-Oh!GG resmi debut pada 5 September 2018 dengan mini album bertajuk Lil' Touch.
Netizen Korea pun memberikan komentar seperti, "Taeyeon adalah orang yang bisa cocok dengan konsep apapun."
Baca Juga : Suga BTS Beri Respon Tegas Terkait Komentar Hates pada Grupnya
"Aku selalu merasa kalau dia memiliki kehadirannya sendiri yang berbeda dalam promosi SNSD."
"Taeyeon selalu terlihat natural, kalian harus menemukan foto yang aneh tentangnya jadi mereka bisa memanggilnya monster plastik."
"Aku tidak terlalu peduli dengannya, tapi vokal Taeyeon benar-benar solid!"
"Semua penyanyi harus punya kemampuan bernyanyi, itulah satu-satunya alasan dia mendapatkan banyak perhatian."
Baca Juga : Rayakan Ulang Tahun RM BTS, Fansite Habiskan Jutaan Dolar AS untuk Iklan Digital
"Kalian bisa membenci Taeyeon dengan alasan apapun, tapi kemampuan bernyanyinya tak terbantahkan."
Taeyeon sendiri sempat mengatakan jika dirinya hanya akan fokus pada bernyanyi dibanding akting.
Bagaimana menurut kalian? (*)
Gagal Move On dan Tak Terima sang Mantan Pacar Sudah Punya Kekasih Baru, Pria Ini Culik sang Wanita tapi Keciduk Polisi, Begini Akhirnya
Penulis | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |
Editor | : | Septi Nugrahaini Rahmawati |