Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - K-Popers pasti kenal dengan boyband iKON kan?
Boyband bentukan YG Entertainment ini menjadi salah satu boyband populer di Korea Selatan dan negara lain, termasuk Indonesia.
Belum lama ini mereka juga berkunjung ke Indonesia untuk menjadi pengisi acara di Closing Ceremony Asian Games 2018.
Baca Juga : 13 Ciri-ciri Psikopat, Salah Satunya Ternyata Tampil Sangat Menarik
Saat tampil di acara tersebut, iKON membawakan dua lagu yaitu Love Scenario dan Rhythm Ta.
Selama tiga tahun berkarir, iKON sudah melahirkan sejumlah lagu hits seperti Love Scenario, Killing Me, Rhythm Ta, Rubber Band, dan masih banyak lagi.
iKON juga berhasil meraih banyak prestasi, seperti memenangkan acara musik dan berjaya di chart musik Korea maupun luar negeri.
Baca Juga : Comeback Setelah Keluar dari MBK Entertainment, Hyomin T-ara Jelaskan Arti Lagu Mango
Kesuksesan sebuah grup tidak lepas dari peran leadernya.
Leader iKON adalah B.I.
B.I memiliki nama lengkap Kim Han Bin.
Di grup iKON, B.I memiliki posisi sebagai leader dan rapper.
Baca Juga : Petisi untuk Izzy Stradlin, Eks Gitaris Guns N' Roses Diminta Segera Obati Kerinduan!
Dia sudah lama bekerja keras untuk meraih mimpinya dan berperan dalam kesuksesan iKON.
Lalu siapakah sosok B.I iKON yang menjadi idola para fangirl?
Berikut Grid.ID melansir dari SBS PopAsia, 9 fakta B.I iKON yang perlu kalian ketahui.
Baca Juga : Mengenali Perbedaan Kepribadian dan Karakteristik Seseorang dari Tipe Golongan Darah
1. Dia menjadi trainee YG saat berusia 12 tahun.
2. Sebelum debut bersama iKON, dia pernah tampil di video klip YG, termasuk MV Ringa Linga Taeyang dan Born Hater Epik High.
3. Dia pernah menjadi kontestan Show Me The Money 3.
Baca Juga : Belasan Tahun Geluti Dunia Jurnalistik, Najwa Shihab Masih Sering Merasa Mulas Jelang Disorot Kamera
4. B.I tidak hanya menulis dan membuat semua lagu iKON, tapi dia juga memproduksi lagu untuk artis lain.
Dia membuat lagu WINNER yang berjudul Empty.
Dia juga berpartisipasi dalam pembuatan lagu Born Hater Epik High, Whistle BLACKPINK, dan tiga lagu Psy yaitu Bomb, Last Scene, dan Auto Reverse.
Baca Juga : Namanya Dicatut Akun Prostitusi Online, DJ Dinar Candy Merugi
5. Dia memiliki tiga tato.
Satu tato ada di dadanya yang bertuliskan nihilism.
Tato lain ada di tulang panggulnya dan bertuliskan like father like son, like master like man, for the kingdom of heaven.
Tato terakhir ada di pundaknya dan bergambar pesawat kertas yang dibawa terbang oleh balon.
Baca Juga : Gading Marten Pamer Foto Mesranya Bersama Gisella Anastasia di Hari Jadi Pernikahan ke-5
6. Dia adalah fans berat Kim Ji Won dan bertemu dengannya adalah salah satu tujuan hidupnya.
7. Dia memiliki adik perempuan yang usianya 15 tahun di bawahnya.
Dia pernah tampil di TV bersama adiknya dan menarikan dance Heart Shaker TWICE bersama.
8. YG memberikan julukan kepada B.I sebagai G-Dragon kedua.
Baca Juga : Aktris Drama Jewel in the Palace Ini Umumkan Perceraian Setelah 10 Tahun Pernikahan
9. B.I berkata bahwa dia memiliki empat tujuan dalam hidup yaitu membuka mata ketiganya, mendapatkan tempatnya sendiri, berkeliling dunia, dan masuk ke Billboard sebagai penulis lagu.
iKON akan menggelar konser pada 18 November 2018 di Tennis Indoor Senayan, Jakarta. (*)
Penulis | : | Novita Nesti Saputri |
Editor | : | Atikah Ishmah W |