Laporan wartawan Grid.ID, Tata Lugas Nastiti
Grid.ID - Akhir-akhir ini Korea Selatan dikenal sebagai kiblat industri kecantikan yang tidak bisa dianggap sebelah mata.
Selain itu, standar kecantikan natural juga menjadi alasan yang selalu diunggulkan dari produk-produk kecantikan Korea Selatan.
Dikutip Grid.ID dari berbagai sumber, berikut 5 alasan mengapa produk kecantikan Korea populer di kalangan beauty enthusiast:
Baca Juga : Brand Kosmetik Internasional Rilis Lipstik Unik, Matte Tapi Selembut Lipbalm!
1. Long-term Investment
Bukan rahasia kalau Korea Selatan memiliki budaya yang sangat keras mengenai standar kencantikan.
Di Korea Selatan, kecantikan adalah simpanan jangka panjang bagi para wanita.
Sama seperti tabungan, perawatan wajah dengan produk kecantikan sudah dimulai sejak dini.
Pada usia-usia awal remaja, mereka sudah diajarkan bagaimana cara merawat wajah dan menjaga kencantikan.
2. Kuncinya adalah Hidrasi
Banyak produk kecantikan Korea yang lebih mementingan efek hidrasi daripada matte.
Tidak seperti produk kecantikan Barat, Korea Selatan lebih cenderung memperhatikan kondisi kulit.
Semakin bertambahnya umur, minyak alami yang diproduksi kulit wajah dan elastisitas akan semakin berkurang.
Untuk menjaga kondisi kulit agar terlihat tetap muda, beberapa pelembab Korea mengandung formula hidrasi dan esens yang tinggi dari produk lain.
Sehingga tidak hanya menjaga kelembaban kulit tetapi juga menjaga kondisi kulit agar selalu tampak sehat dan awet muda.
3. Menggunakan Bahan Alami
Beberapa bahan kimia yang terkandung dalam produk kecantikan dapat merusak kulit.
Dan sering kali memberikan efek jangka panjangn yang tidak diketahui.
Keunggulan produk kecantikan Korea selama ini adalah konsistensi penggunaan bahan alam sebagai bahan dasar.
Selain lebih ramah bagi kesehatan, bahan-bahan alam ini dikenal memberikan efek jangka panjang yang baik.
Terlebih lagi kini beberapa produk telah diciptakan khusus untuk pengguna yang memiliki kulit sensitif.
Baca Juga : Bikin Gemes, Too Faced Kini Rilis Koleksi Kosmetik Serba Pink
4. Harga Terjangkau dan Variatif
Banyak yang percaya jika produk kecantikan Korea yang memiliki banyak tahap dapat menguras isi kantong.
Kenyataannya yang terjadi adalah produk kecantikan Korea jauh lebih murah ketimbang produk Barat.
Di Korea, beberapa perusaahan produk kecantikan telah berkomitmen memproduksi produk yang murah bagi banyak kalangan dengan kualitas terbaik.
Tidak sedikit dari produk tersebut yang telah beredar di pasar Amerika Serikat, China, Jepang, dan Inggris.
Selain itu, produk kecantikan di Korea Selatan memiliki variasi produk yang lebih luas ketimbang produk Barat.
Variasi ini dianggap sangat penting karena dapat membantu penggunaan produk sesuai jenis kulit.
Baca Juga : Tirukan Gaya Meghan Markle, Ayu Ting Ting Tampil Berkelas saat Kenakan Cape Dress Nuansa Biru
5. Mengedepankan Perawatan Diri
Tidak seperti produk kecantikan instan lainnya, produk kecantikan Korea cenderung mengedepankan perawatan diri secara menyeluruh.
Mulai dari menutrisi kulit hingga mencegah faktor penuaan, produk kecantikan Korea mencakupi seluruh kebutuhan kulit dari dasar.
Bagi wanita Korea, merawat diri dari dasar dengan baik adalah salah satu cara untuk menghargai diri sendiri.
Meskipun begitu, bukan berarti produk kecantikan yang lain berada diluar pertimbangan.
Kini sudah banyak beredar produk kecantikan yang tidak kalah unggul dari produk Korea.
Selain itu, sudah banyak pula perusahaan kosmetik yang mengedepankan penggunaan bahan alami.
Bagaimana menurutmu? (*)
3 Bulan Nunggak SPP, Siswa SD Duduk di Lantai Jadi Tontonan Teman Sekelas, Pagi sampai Siang Tak Boleh Duduk di Bangku
Source | : | Allure,Hellokpop |
Penulis | : | Tata Lugas Nastiti |
Editor | : | Fahrisa Surya |