Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri
Grid.ID - Baru-baru ini dua member EXO, Chanyeol dan Sehun merilis lagu kolaborasi.
Lagu tersebut berjudul We Young.
Pada Jumat (14/9/2018) video klip lagu We Young resmi dirilis di channel YouTube SMTown.
Selain itu, lagu ini juga tersedia di iTunes.
Baca Juga : 30 Member Girlband K-Pop Terpopuler Bulan September 2018, Idolamu Nomor Berapa?
Meski belum lama dirilis, lagu We Young berhasil menorehkan prestasi di chart musik iTunes.
Lagu tersebut berhasil menduduki puncak chart iTunes di 17 negara yang di antaranya yaitu Indonesia, Arab Saudi, Turki, Kamboja, Guatemala, Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, dan Mongolia.
We Young merupakan single ketiga yang dirilis dari project SM's Station x 0.
Baca Juga : Temani Billy Syahputra di Rumah Sakit, Hilda Vitria Kepergok Sedang Marah-marah
Pada Sabtu (15/9/2018) salah satu bintang drama Suspicious Partner yang juga merupakan teman Chanyeol memberikan dukungan terhadap lagu We Young melalui postingan di media sosialnya.
Bisa tebak siapa?
Yap, dia adalah aktor Choi Tae Joon.
Berdasarkan pengamatan Grid.ID, Choi Tae Joon mengunggah foto lagu We Young di akun Instagramnya @actorctj.
Baca Juga : Mengintip Makeup Natural Menantu Dewi Yull, Merdianti Octavia di Hari Pernikahannya
Bersama foto tersebut, aktor ini menuliskan caption, "Bagus!!! (emotikon tepuk tangan)."
Sebagai informasi, Choi Tae Joon dan Chanyeol EXO mulai berteman semenjak keduanya membintangi drama Missing Nine bersama.
Di drama Missing Nine, Choi Tae Joon berperan sebagai Choi Tae Ho.
Sedangkan Chanyeol berperan sebagai Lee Yeol.
Sejak saat itu, keduanya berteman dekat dan saling memberikan dukungan untuk karir masing-masing.
Baca Juga : Berhati Malaikat, Sunmi Diam-diam Bantu Manajernya yang Terlilit Banyak Utang
Netizen memberikan berbagai tanggapan terhadap postingan dukungan dari Choi Tae Joon untuk lagu We Young ini.
"Terima kasih banyak untuk dukungannya."
"Ciieee dibantuin promote sama @actorctj the power of #missingnine deh nihhh, @oohsehun @real__pcy."
Baca Juga : 4 Rekomendasi Warna Lipstik yang Cocok Untuk Wanita Berkulit Gelap
"Makasi sayang udh nge support sayangnya aku."
"Terima kasih banyak untuk dukungannya, kamu adalah teman yang baik dan juga sangat baik hati. Aku harap kamu akan selalu sukses dan bahagia di kehidupan ini."
"GOMAWOOYO OPPA."
"Bespren nya chanyeol."
"Ah makasih mas gantenggg."
Baca Juga : Yuk Intip Tips Sehat dari Artis Cantik Katrina Kaif, Bisa Ditiru loh!
Sementara itu, Choi Tae Joon akan membintangi drama baru berjudul So I Married an Anti-Fan.
So I Married an Anti-Fan menceritakan tentang kisah cinta lucu antara artis top dan reporter majalah yang menjadi haters.
Artis top tersebut bernama Hoo Joon.
Sedangkan reporter yang menjadi haters bernama Lee Geun Young.
Baca Juga : 5 Tips Untuk Bangun Pagi, Cocok nih Buat Kamu yang Suka Telat
Karena keadaan yang membingungkan, Lee Geun Young yang ulet akhirnya harus hidup di rumah yang sama dengan musuh bebuyutannya, Hoo Joon.
Dia akan memerankan tokoh Hoo Joon yang merupakan seorang artis top.
Hoo Joon terlihat cool di luar, tapi sebenarnya dia adalah orang berhati lembut yang teringat rasa sakit dari cinta pertamanya.
Choi Tae Joon akan membintangi drama ini bersama Sooyoung SNSD yang akan berperan sebagai reporter Lee Geun Young. (*)
Apa Makna Jeruk dalam Perayaan Imlek 2025? Yuk Simak Filosofi si Bulat Manis Ini!
Penulis | : | Novita Nesti Saputri |
Editor | : | Atikah Ishmah W |