Laporan Wartawan Grid.ID, Septiyanti Dwi Cahyani
Grid.ID - Nama Donald Santoso mungkin masih terdengar asing di telinga masyarakat Indonesia.
Melansir dari laman asianparagames2018.id, ternyata Donald sendiri memang dibesarkan di Amerika Serikat.
Baca Juga : Berawal Dari Aplikasi Smule, Istri Sah Tedy Bocorkan Awal Mula Pertemuan Lina dan Suaminya
Donald Santoso merupakan salah satu atlet Indonesia yang akan bertanding di ajang Asian Para Games 2018 nanti.
Atlet asal DKI Jakarta ini nantinya akan bermain di cabang olahraga basket kursi roda.
Baca Juga : Prilly Latuconsina Terlihat Akrab dengan Noah Centineo dan Baby Ariel, Netizen Langsung Iri
Seperti yang dikutip Grid.ID dari akun Instagram Anies Baswedan @aniesbaswedan, dulunya Donald merupakan atlet basket normal.
Pada usia 17 tahun, Donald mengalami cidera di bagian lututnya.
Hal itu membuatnya harus menjalani operasi sebanyak enam kali.
Baca Juga : 9 Syarat Dasar Agar Pelamar Dapat Mendaftar CPNS 2018
Sayangnya, operasi tersebut berjalan negatif.
"Tepat setelah operasi keenam yang berakhir dengan kegagalan, saya pergi ke Arizona untuk menyelesaikan pendidikan S2.
Baca Juga : Berusia 21 Tahun, Hailey Baldwin Miliki Pola Hidup Sederhana Untuk Jaga Kecantikannya, Gampang Ditiru!
Di sana saya mengenal kursi roda basket", katanya sebagaimana dikutip Grid.ID dari laman asianparagames2018.id.
Baca Juga : Kunjungi Angelina Sondakh di Lapas, Maia Estianty Diajak Melatih Para Napi Bermusik
Di Arizona, pria berusia 28 tahun itu bergabung dengan tim Phoenix Suns Wheelchair Basketball.
Donald hampir menghabiskan seluruh hidupnya di Amerika.
Baca Juga : Sempurna Banget, Ini Me Time ala Iwa K Selama Lima Menit Tiap Hari
Mulai dari pendidikan dasar (SD) sampai pendidikan S2.
Pada tahun 2017, Donald akhirnya memutuskan untuk kembali ke Indonesia hanya karena satu tujuan.
Baca Juga : Prabu Revolusi Beberkan tentang Keanehan The Sacred Riana di Lokasi Syuting
Yakni, membuat tim nasional basket kursi roda Indonesia yang nantinya akan berlaga di ajang Asian Para Games 2018.
Baca Juga : Iwa K Akan Lakukan Langkah Ini Agar Bisa Bertemu Anak yang Sudah Setahun Tak Jumpa
"Mereka percaya kepada saya berdasarkan pengalaman di Amerika Serikat.
Ini sebuah tantangan besar dan saya ingin membuktikan kalau Indonesia bisa bersaing di level Asia", ucap Donald. (*)
Viral, Pembeli Curhat Disuruh Bayar Biaya Pakai Sendok dan Garpu Saat Makan di Warung Mie Ayam, Nota Ini Jadi Buktinya
Source | : | Instagram,asianparagames2018.id |
Penulis | : | Septiyanti Dwi Cahyani |
Editor | : | Septiyanti Dwi Cahyani |