Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.
Grid.ID - Masih ingat dengan sitkom Bajaj Bajuri?
Sitkom ini sempat jadi favorit penonton Indonesia karena ceritanya yang menggelitik dan dekat dengan kehidupan masyarakat.
Dalam sitkom tersebut, pemeran utamanya adalah pria gempal bernama Bajuri.
Tokoh yang berprofesi sebagai supir bajaj itu diperankan dengan apik oleh komedian Mat solar.
Baca Juga : Selamat! Game of Thrones Menangkan Penghargaan Emmy Awards 2018 untuk Kategori Serial Drama Terbaik
Setelah sekian lama menghilang dari dunia hiburan Indonesia, Mat Solar muncul kembali dengan kondisi fisik yang berbeda.
Tawa dan wajah jahilnya yang dulu menghiasi layar kaca sontak hilang begitu saja.
Bahkan saat menghadiri acara wisuda anak keduanya di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Suarabaya, Mat Solar datang dengan kursi roda.
Rupanya, beberapa waktu yang lalu Mat Solar dikabarkan mengidap penyakit stroke.
Baca Juga : Rektor ITS Lontarkan Kalimat Haru Saat Tahu Keadaan Mat Solar Ketika Hadiri Wisuda Anaknya
Source | : | YouTube,tribun bogor |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |