Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Rahmad
Grid.ID - Siapa sih yang gak pengin punya tubuh ideal?
Tubuh yang ideal merupakan impian semua orang, apalagi wanita.
Tubuh ideal atau body goals tidak diperoleh dengan begitu saja.
Baca Juga : Berawal Dari Aplikasi Smule, Istri Sah Tedy Bocorkan Awal Mula Pertemuan Lina dan Suaminya
Kamu harus berusaha diet, olahraga, dan menjaga pola makan dengan baik.
Agar body goals impian kamu tercapai, kamu bisa menerapkan tahapan perencanaan transformasi bentuk tubuh.
Dilansir Grid.ID dari joe.co.uk, berikut ini 3 kunci tahapan untuk mencapai body goals impian kamu.
Baca Juga : Deretan OOTD Modis Denim Skirt Ala Seleb Tanah Air, Kepoin Yuk!
1. Menyusun target dan rencana
Hal yang paling dibutuhkan disini ialah kedisiplinan yang tinggi.
Saat menyusun perencanaan, kamu harus menetapkan kapan tanggal mulai dan tanggal akhir untuk mendapatkan tubuh idealmu.
Baca Juga : Sedang Sakit, Kartika Putri Ungkap Sikap Suaminya Ketika Sedang Berdua
2. Diet dan aktivitas fisik
Menjaga pola makan juga memegang kunci keberhasilan kamu untuk mencapai body goals.
Ingat, jangan mudah tergoda saat sedang menjalani diet ya.
Imbangi diet kamu dengan aktivitas fisik agar body goals kamu cepat tercapai.
Gak harus olahraga berat, kamu bisa melakukan aktivitas fisik seperti menargetkan 10.000 langkah setiap harinya.
Kamu juga bisa melakukan interval based cardio sebanyak sekali atau dua kali dalam seminggu.
Baca Juga : Dituduh Lakukan Penipuan Bisnis, Jessica Iskandar: Ini Pemerasan!
3. Pantau perkembangan
Cermati dan evaluasi setiap transformasimu di akhir pekan.
Lihat perkembangannya, apakah polanya perlu dirubah atau tidak.
Jika penurunan berat badan kamu tidak mencapai target dalam dua minggu, kurangi asupan kalori sekitar 10 persen.
Dengan tahapan transformasi penurunan berat badan, body goals kamu bukan hanya sekedar angan-angan lagi. (*)
Nyesek, Abidzar Ternyata Sempat Jedotin Kepalanya ke Tembok Usai Tahu Uje Meninggal, Umi Pipik: Dia Nyalahin Dirinya
Source | : | Joe.co.uk |
Penulis | : | Linda Rahmadanti |
Editor | : | Linda Rahmadanti |