Sekitar pukul 15.00 KST atau 13.00 WIB, Goo Hara terlihat mendatangi Kepolisian Gangnam, Selasa (18/9/2018).
Kepada media, Goo Hara mengatakan akan mengatakan kebenaran selama proses penyelidikan.
Baca Juga : Ini Kronologi Pencurian Rumah Roro Fitria, Maling Sempat Intip Kamar
Sementara itu, mantan kekasih Goo Hara sudah lebih dulu mendatangi kantor kepolisian Gangnam pada Senin (17/9/2018).
Setelah menghadiri panggilan polisi pada Selasa (18/9/2018), Goo Hara tidak memberikan keterangan kepada media dalam perjalanan pulangnya dari kantor kepolisian Gangnam.
Pada Rabu (19/9/2018), Goo Hara melakukan wawancara dengan media E Daily.
Dilansir Grid.ID dari allkpop, Goo Hara meminta maaf karena sudah membuat publik terganggu dengan insiden ini.
Baca Juga : Google Assistant Mendukung Aplikasi 'Family Link', Mampu Rekam 6 Suara Berbeda!
"Aku sangat meminta maaf karena telah menyebabkan fans khawatir dan membuat publik terganggu dengan insiden selama beberapa hari ini.
Sekarang, aku berharap untuk mengakhiri insiden yang menjadi semakin tidak terkendali ini," kata Goo Hara kepada E Daily.
Goo Hara kemudian menceritakan hubungannya dengan mantan kekasihnya yang berjalan baik pada awalnya.
"Kami memiliki hubungan asmara yang sehat.
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | Allkpop |
Penulis | : | Novita Nesti Saputri |
Editor | : | Deshinta Nindya A |