Laporan Wartawan Grid.ID, Tata Lugas Nastiti.
Grid.ID - Penyanyi solo Ghea Indrawari menyelipkan foto Jin BTS dalam video lirik lagu terbarunya yang berjudul 'Rinduku'.
Dilansir Grid.ID dari Kompas.com, Ghea Indrawari telah merilis video lirik untuk lagu barunya pada 31 Agustus 2018.
Video tersebut diunggah pada kanal YouTube HITS Records dan sudah ditonton sebanyak 1,5 juta kali oleh para pengguna akun YouTube.
Baca Juga : Potret Sederhana Rumah Nursaka, Bocah Pelintas Perbatasan Indonesia-Malaysia
Menariknya, para penonton dikejutkan dengan terselipnya foto Jin BTS pada beberapa adegan di video lirik tersebut.
Tidak hanya sekali, dua kali Ghea menyelipkan foto salah satu member grup asal Korea Selatan itu pada video musiknya.
"Banyak foto yang dicetak ketika disuruh milih akhirnya Ghea taruh karena memang Ghea suka kan," ucap Ghea seperti yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com.
Baca Juga : Yuri SNSD Dikabarkan Segera Rilis Album Solo!
Ghea sendiri tidak menyangka banyak pengemar yang menyadari hal tersebut.
Tidak hanya penggemarnya sendiri, tetapi juga ARMY (fans BTS) Indonesia.
Source | : | Kompas.com,YouTube |
Penulis | : | Tata Lugas Nastiti |
Editor | : | Deshinta Nindya A |