Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania
Grid.ID - Pasangan selebriti Raisa dan Hamish Daud memang kerap menyita perhatian publik.
Bahkan pernikahannya tahun 2017 silam sempat disebut-sebut sebagai Hari Patah hati Nasional oleh sejumlah netizen.
Bulan Agustus 2018 lalu, pasangan ini kembali mendapat sorotan lantaran kabar bahagia yang mereka bagikan.
Kala itu, keduanya mengumumkan kehamilan Raisa.
Baca Juga : Syahrini Kenakan Headpiece Terbesar di Dunia dalam Konser Tunggalnya
Nah, baru baru ini beredar sebuah video Hamish sedang berbelanja pakaian bayi untuk calon buah hatinya.
Seperti Grid.ID lansir dari sebuah akun gosip @lambe_turah membagikan Hamish yang sedang kebingungan memilih beberapa baju bayi.
Unggahan itu pun langsung saja mencuri perhatian netizen.
Pasalnya, dari beberapa pakaian pilihan Hamish, nampak baju laki-laki yang ia pilih.
Baca Juga : Lagi! Agnez Mo Ganti Warna Rambut
Sehingga netizen menyimpulkan jika anak yang tengah di kandung Raisa berjenis kelamin laki-laki.
Thariq Halilintar Bantah Isu Belum Move On dari Fuji Usai Kepo Postingan Aisar Khaled, Kini Klarifikasi
Penulis | : | Winda Wahdania |
Editor | : | Nurul Nareswari |