Laporan Wartawan Grid.ID, Andriana Oky
Grid.ID-Was-was, grogi dan cemas adalah beberapa kata yang bisa menggambarkan perasaan seorang wanita ketika hendak bertemu dengan ibu mertua.
Sebagian besar orang mungkin memandang sosok ibu mertua sebagai sosok yang mengintimidasi.
Tekanan untuk bisa dekat dan bergaul dengan calon ibu mertua sering dirasakan oleh para wanita yang baru pertama kali bertemu dengan ibu mertua.
Apa kamu sedang mengalami hal seperti ini?
Jika kamu sedang berada dalam kondisi ini, kamu nggak perlu khawatir.
Baca Juga : Akui Punya Masalah Kecemasan, Begini Cara Shraddha Kapoor Mengatasinya
Grid.ID sudah merangkum beberapa kiat yang bisa kamu lakukan untuk memenangkan hati ibu mertuamu.
Simak yuk penjelasannya.
1. Minta nasihatnya
Saat bertemu, mintalah nasihat pada ibu mertuamu tentang beberapa hal tertentu, entah itu tentang masalah rumah tangga atau anak-anak.
Calon ibu mertuamu akan menghargaimu dan mengingat kamu mungkin sudah merasa cukup nyaman untuk meminta bantuannya.
Baca Juga : Alasan Kenapa Kate Middleton Tak Muncul dalam Film Dokumenter Queen of the World
2. Ajaklah ibu mertuamu turut hadir dalam setiap acara yang besar maupun kecil
Meski ibu mertuamu tidak bisa selalu hadir, tapi dia suka diundang.
Hal ini menunjukkan bahwa, sebagai menantu kamu mengingatnya.
Baik itu dalam acara peneirmaan raport atau kumpul bersama di rumah.
3. Mengatur jadwal untuk mengunjunginya
Baca Juga : Menderita Kanker Tiroid, Wanita Cantik Ini Sebut Satu Gejala yang Sempat Diabaikannya
Yang diharapkan oleh semua orang tua dari anaknya bukanlah harta, melainkan kehadiranmu sendiri.
Jika kamu sudah siap untuk berumah tangga, maka kamu tentunya siap untuk menerima keluarga pasanganmu, termasuk didalamnya ayah dan ibu mertua.
Buatlah jadwal kunjungan untuk mengunjungi orang tua dan mertuamu, baik itu seminggu atau sebulan sekali.
4. Luangkan waktu untuk mengenal calon ibu mertuamu
Jangan habsikan semua waktumu untuk pasanganmu saja, tapi juga dengan orang tuanya.
Baca Juga : Jelang Comeback, iKON Rilis Daftar Lagu Mini Album New Kids: The Final
Luangkan waktumu untuk mengenal mereka secara pribadi dengan mengunjungi atau mengundang mereka untuk makan bersama.
5. Ingat pemikiran orang tua tidak selalu sejalan dengan pemikiranmu
Jadilah pribadi yang lebih fleksibel ketika kamu memutuskan untuk menikah.
Kembali lagi, saat menikah, kamu tidak hanya menikahi pasanganmu saja tapi juga dengan keluarganya juga.
Baca Juga : Youtuber Korea Selatan Hari Jisun Berikan Klarifikasi, Ternyata Ini Penyebab Kekecewaannya pada Hitam Putih
Misalnya, jika orang tua atau mertuamu berharap agar anak-anakmu tinggal sedikit lebih lama dengan mereka, maka biarkan. (*)
Viral, Pernikahan Ini Sajikan Menu Mie Instan untuk Undangan yang Datang padahal Tajir, Tamu: Kami Juga Bawa Bekal Sendiri
Source | : | pop sugar |
Penulis | : | Maria Andriana Oky |
Editor | : | Maria Andriana Oky |