Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri.
Grid.ID - Key SHINee mengundang Taeyeon SNSD untuk makan malam di acara Cheongdam KEYchen.
Selain menyantap makanan dan dessert yang lezat, Key dan Taeyeon mengenang kembali lagu lawasnya.
Seperti yang setiap SONE tahu, Taeyeon mengakui sekali lagi bahwa dia tidak suka saat promosi lagu Gee.
Baca Juga : Tersebar Video Young Lex Dicium Wanita Cantik, Pacar Baru?
Itu karena lagu tersebut tidak cocok dengan kepribadian dan selera musiknya.
Tapi, dia menyadari arti penting SNSD sebagai sebuah grup, jadi dia menghargainya.
"Meski begitu, itu adalah lagu yang bisa membuat SNSD dikenali publik.
Itu adalah lagu harta karun," kata Taeyeon.
Baca Juga : Pakai Busana Serba Terbalik, Keluarga BCL Tampil Unik Saat Rayakan Ulang Tahun Noah Sinclair
Setelah itu, giliran Key yang mengungkapkan promosi lagu apa yang dibencinya.
Key tidak menyukai promosi lagu SHINee yang berjudul Hello.
Itu karena lagu Hello tidak sesuai dengan kepribadiannya.
Tapi, dia kembali menyadari bahwa lagu itu menjadi batu loncatan yang penting bagi SHINee untuk populer.
"Aku sangat benci melakukan promosi lagu Hello.
Memikirkannya lagi sekarang, itu adalah lagu yang kami butuhkan.
Tapi dulu aku benar-benar benci untuk mempromosikannya," jelas Key.
Baca Juga : Google Play Point, Wujud Apresiasi Google Kepada Pengguna Play Store
Rupanya, Key tidak hanya membenci satu lagu SHINee.
Dia juga tidak suka melakukan promosi lagu hits SHINee berjudul Ring Ding Dong.
Dia tidak menyukai lagu tersebut bukan karena selera dan genre, tapi karena liriknya yang adiktif sehingga selalu terngiang-ngiang di kepala.
Baca Juga : Bak Gadis Remaja, Marshanda Tampil Cute dalam Balutan Warna-warna Pastel Saat Acara Meet and Greet
Selain itu, Taeyeon juga membicarakan kembali lelucon receh yang dibuat oleh Key SHINee untuknya.
Saat Taeyeon tidak sering muncul di program televisi lagi, Key dengan bercanda berkata kepadanya bahwa siaran live Instagram adalah cara alternatifnya untuk tampil di televisi.
Terkait hal ini, Taeyeon tampaknya memberikan tanggapan yang cukup jujur dan serius.
Baca Juga : Tiket Jumpa Fans Pertama Junho 2PM di Korea Selatan Ludes Terjual dalam Waktu Singkat!
Dilansir Grid.ID dari kpopmap, Taeyeon berkata bahwa idol dan selebriti adalah orang-orang yang suka mencari perhatian.
Menurut Taeyeon itulah yang membuat mereka bertahan hidup sebagai selebriti.
Dia menambahkan, idol tidak memiliki pilihan lain selain hidup sebagai orang yang suka mencari perhatian.
Leader SNSD ini percaya, menerima perhatian dari fans diperlukan untuk terus berkarya.
Baca Juga : Acara Good Morning America Siap Tayangkan Liputan Langsung Pidato BTS di Markas PBB New York
Gimana menurut kalian pendapat Taeyeon soal sosok idol dan selebriti ini?
(*)
Source | : | kpopmap |
Penulis | : | Novita Nesti Saputri |
Editor | : | Deshinta Nindya A |