Laporan Wartawan Grid.ID, Andika Thaselia Prahastiwi
Grid.ID - Bagi mereka yang percaya, zodiak berperan penting dalam hubungan asmara seseorang.
Tak hanya sekedar ramalan cinta, karakter-karakter yang ada pada zodiak bisa juga berpengaruh pada bagaimana sebuah hubungan akan berjalan.
Beberapa zodiak punya karakter yang saling melengkapi, dan sebaliknya, ada pula yang memiliki karakter berlawanan.
Dan ketika zodiak yang memiliki karakter yang berlawan ini menjalin hubungan asmara, bisa-bisa hanya berujung sia-sia.
Lalu, pasangan zodiak apa sajakah yang sebaiknya dihindari ini?
Simak ulasannya yang dirangkum Grid.ID dari laman Bustle berikut ini.
Baca Juga : Tes Kepribadian : Hal Pertama yang Kamu Lihat Akan Tunjukkan Keinginan Terpendammu yang Sesungguhnya
1. Aries (21 Maret - 19 April) dan Libra (23 September - 22 Oktober)
Aries dan Libra mungkin nampak sangat klop pada awal hubungan, tapi hal ini lama-kelamaan justru hanya akan berujung pada hubungan yang tak sehat, menurut pakar astrologi Cindy Mckean.
Aries adalah zodiak dengan kepribadian yang penuh dengan semangat dan tak sabar menyongsong hal-hal baru dalam kehidupannya.
Aries juga bukan zodiak yang senang membuang-buang waktunya.
Di sisi lain, Libra adalah pribadi yang romatis, menikmati hidup, dan tak mau tergesa-gesa dalam mengambil keputusan.
Libra dengan karakternya yang lembut sementara Aries yang terkesan terburu-buru akan membawa banyak masalah dalam sebuah hubungan.
Baca Juga : 3 Sifat Taurus Berikut Jadi Penyebab Masalah dalam Hubungan Asmaranya
2. Taurus (20 April - 20 Mei) dan Scorpio (23 Oktober - 21 November)
Pada dasarnya, Taurus dan Scorpio adalah zodiak yang mampu mengendalikan pasangannya masing-masing.
Keduanya sama-sama loyal dan berusaha menjaga agar hubungan mereka tetap berada pada jalur yang diinginkan.
Tapi sebagai dampaknya, mereka justru hanya akan menyakiti satu sama lain.
Mereka sama-sama sadar bahwa mempertahankan hubungan itu hal yang penting, tapi sayangnya mereka melakukan hal tersebut dengan cara yang salah.
3. Gemini (21 Mei - 20 Juni) dan Sagittarius (22 November - 21 Desember)
Baca Juga : Peneliti Ungkap Karakter Orang Penyuka Cabai dan Makanan Pedas
Ketika bersatu dalam sebuah hubungan, Gemini dan Sagittarius akan punya banyak kenangan yang menyenangkan.
Tapi di balik itu semua, mereka sebenarnya tak bisa membangun rasa percaya yang kuat di antara satu dengan yang lainnya.
Cindy Mckean mengungkapkan bahwa inilah yang jadi awal hubungan tak sehat di antara Gemini dan Sagittarius.
Mereka saling curiga, merasa bahwa pasangannya tidak bisa dipercaya, dan akhirnya hanya akan berujung pada serangkaian luapan emosi yang meledak-ledak.
Untungnya, ketika Gemini dan Sagittarius memutuskan untuk mengakhiri hubungan asmara mereka, keduanya akan putus secara baik-baik.
4. Cancer (21 Juni - 22 Juli) dan Capricorn (22 Desember - 19 Januari)
Baca Juga : 6 Zodiak Ini Sering Merasa Kesepian, Ada yang Mau Nemenin?
Sama seperti kasus Aries dan Libra, pada awal hubungannya, Cancer dan Capricorn tampak sangat klop dan serasi.
Keduanya punya pandangan yang sama : menghargai tradisi, serta peran yang saling mendukung dalam suatu hubungan.
Namun, kesamaan yang membuat mereka justru akan berakhir sia-sia adalah keduanya sama-sama punya masalah dengan mood.
Baik Cancer maupun Capricorn tidak mau mengalah saat salah satunya sedang mengalami mood swing.
Tapi di sisi lain, mereka juga berusaha keras agar hubungan yang dijalani tetap bertahan, dan akhirnya menyakiti satu sama lain dengan prinsip masing-masing.
5. Leo (23 Juli - 22 Agustus) dan Aquarius (20 Januari - 18 Februari)
Baca Juga : 4 Zodiak yang Tidak Mau Mengalah Saat Berdebat, Salah Satunya Aquarius
Aquarius dan Leo sebenarnya saling mengagumi satu sama lain dengan karakternya yang sangat berbeda.
Tapi ketika terjadi masalah di antara mereka, kedua kutub yang sangat berbeda ini justru akan merusak hubungan yang telah dibangun.
Mereka akan kerap berdebat dan terlibat dalam konflik yang tidak berkesudahan.
Dan parahnya, terkadang salah satu di antara Leo dan Aquarius akan sengaja memperkeruh suasana dengan menyerang salah satu pihak.
Pertengkaran hebat ini tak akan berakhir hingga mereka akhirnya lelah dengan hubungan yang dijalani.
6. Virgo (23 Agustus - 22 September) dan Pisces (19 Februari - 20 Maret)
Baca Juga : Inilah 4 Masalah yang Kerap Terjadi dalam Hubungan Asmara Aries, Kamu Termasuk?
Virgo dan Pisces sebenarnya sedari awal sudah tampak tidak cocok, dan ketika mereka terlibat dalam sebuah hubungan asmara, keduanya sebenarnya hanya memaksakan kehendak masing-masing.
Bukannya merasa menemukan kecocokan satu sama lain, Virgo dan Pisces hanyalah mencari perlindungan dari pasangan mereka.
Tapi bukannya merasa aman, pada akhirnya mereka hanya akan berujung pada hubungan tak sehat.
Bukan pertengkaran hebat, Virgo dan Pisces justru akan mengorbankan diri mereka sendiri demi tetap bertahan dalam hubungan tersebut.
Mereka terus berusaha agar yang lain bisa merasa nyaman dengan diri mereka, tapi tidak pernah memikirkan diri sendiri.
Hingga akhirnya, keduanya merasa lelah dan memutuskan untuk mengakhiri hubungan tersebut.
Baca Juga : Hati-hati, Leo dan 3 Zodiak Berikut Ternyata Kerap Memanipulasi Hubungan Asmara
Hmmm, tapi tetap kembali ke masing-masing ya, mau percaya atau tidak dengan hal-hal semacam ini. (*)
Source | : | Bustle |
Penulis | : | Andika Thaselia |
Editor | : | Andika Thaselia |