Di mata Syahrini, almarhum Ridwan merupakan sosok berwibawa, bertanggung jawab, dan juga tegas.
Kakak laki-lakinya itu juga merupakan orang yang religius.
Baca Juga : Amar Zoni Ogah Nikahi Nikita Mirzani: Mahal Belinya!
"Beliau sangat taat pada Allah."
"Tidak pernah meninggalkan (shalat) subuhnya, selalu di masjid."
"Meneruskan jejak almarhum ayah, jam 4 udah bangun ke masjid," ujar Syahrini seperti dikutip dari Kompas.com.
Sementara itu, kakak Syahrini meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan kerja di Desa Cipinang, Kecamatan Rumpin, Bogor.
Melansir Tribun Bogor, Kasubag Humas Polres Bogor menjelaskan kronologi peristiwa tragis tersebut.
Semuanya berawal ketika almarhum Zaelani bersama mekaniknya, Deden Edi (36), sedang mencuci truk tronton.
Baca Juga : Sahabat Dekat Chicco Jerikho dan Putri Marino Ungkap Arti Nama Surinala Carolina Jarumilind
Almarhum kemudian menyuruh mekanik untuk menaikkan bak truk yang sedang dicuci.
"Tanpa diduga bak truk mengenai arus listrik tegangan tinggi, sehingga korban atas nama Zaelani langsung meninggal dunia di tempat kejadian," kata Kasubag Humas Polres Bogor.
Setelah melalui proses visum, mendiang Ridwan Zaelani pun dimakamkan di TPU Blender, Bogor, Jawa Barat pada Rabu (26/9/2018).
(*)
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Nindya Galuh Aprillia |
Editor | : | Nindya Galuh Aprillia |