Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Dienfitri Awalia
Grid.ID - Sudah lebih dari satu minggu komedian Entis Sutisna alias Sule berstatus duda beranak empat.
Sule dan mantan istrinya, Lina, telah resmi bercerai di Pengadilan Agama Cimahi Jawa Barat pada Kamis (20/9/2018).
Dikabarkan, Lina yang pernah mencabut hak perwalian hak asuh keempat anaknya, setelah resmi bercerai justru meminta lagi hak perwalian tersebut.
Hal itu pun diakui tidak menjadi permasalahan oleh Sule.
Baca Juga : Dikomentari Soal Tidur Bareng Anak, Inul Daratista Beri Tanggapan
Dari pantauan Grid.ID saat Sule sedang melakukan syuting untuk acara talkshow yang dipandunya di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan, Jumat (28/9/2018), ayah dari penyanyi Rizky Febian tersebut kini terlihat lebih ceria dan berseri-seri.
Dalam sebuah segmen, ia pun mengaku teringat anak-anaknya. Namun ia buru-buru memplesetkan ucapannya menjadi candaan.
"Saya inget anak.. Anak buaya," celetuk Sule.
Baca Juga : Lagi Ngehits Cowok Order Beginian Via Online, Cewek Wajib Tahu
Gunung Raung Erupsi Sehari Sebelum Natal, Pendaki Dengar Suara Ngeri ini dan Buru-buru Selamatkan Diri
Penulis | : | Annisa Dienfitri |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |