Laporan Wartawan Grid.ID, Veronica Sri Wahyu Wardiningsih
Grid.ID - Sejak terjadi gempa bumi di Lombok (21/8/2018), sejumlah artis ikut menggalang dana untuk disumbangkan kepada warga yang menjadi korban.
Salah satu cara menggalang dana yaitu dengan melelangkan beberapa barang-barang dan suara emas mereka.
Di acara Hara yang bertajuk 'Cinta Untuk Lombok', beberapa penyanyi melelangkan lagu-lagunya seperti Rossa, Titi Dj, Melly Goeslaw, dan Andien Aisyah.
Baca Juga : Miliki Penghasilan Rp140,1 Miliar, Kareena Kapoor Berani Bayar Pengasuh Anaknya Sebesar Rp35,9 Juta!
Dari semua penyanyi tersebut, diketahui Andien Aisyah ikut turun langsung ke lokasi bencana gempa Lombok.
Beberapa waktu lalu, ia mengunjungi korban gempa Lombok untuk kedua kalinya.
Ibu satu anak ini mencurahkan seluruh perhatian dan tenaganya saat mengunjungi lokasi pengungsian korban gempa Lombok.
Secara khusus, Andien datang ke Lombok untuk meninjau pembangunan hunian bagi para korban gempa.
Terlihat Andien mengunjungi salah satu daerah bernama Amor-Amor dan memperlihatkan kondisi terkini di sana.
"Tempat tinggal warga Amor-Amor pasca gempa sebelum dibangun hunian transisi.
Ada 2 tipe hunian transisi yang saat ini sedang kami bangun, tipe yang ini diperuntukkan untuk janda dan manula @hara_official," tulis Andien Aisyah di Insta Storynya seperti dikutip Grid.ID (29/9/2018).
Baca Juga : VIDEO: PENTAGON Rilis Video Musik Naughty Boy Versi Performance
Penyanyi jazz itu juga membagikan sejarah desa Amor-Amor.
"Cerita bahwa desa Amor-Amor ini merupakan salah satu desa tertua bahkan masih ada situs peninggalan yang melindungi desa tersebut," tulis Andien Aisyah.
Baca Juga : Cuma Dilakukan Dalam Waktu 30 Menit, Makeup Jessica Iskandar Panen Pujian
Tak hanya menilik lokasi, Andien juga meluangkan waktunya untuk bercengkrama bersama penduduk sekitar.
Diketahui, Andien mengajak serta suaminya, Irfan Wahyudi, dan buah hatinya, Anaku Askara Biru atau akrab disapa Kawa.
Andien membiarkan Kawa bermain bersama anak-anak korban gempa lainnya.
Baca Juga : Ditanya Soal Info Pribadi Perusahaan, BamBam Beri Jawaban Secara Tidak Langsung
Di lain waktu, Andien menceritakan fakta tak terduga yang terjadi sebelum gempa mengguncang Lombok.
Kunjungannya saat itu, Andien bertemu seorang anak yang memiliki firasat bahwa akan terjadi bencana dan menjadi korban reruntuhan bangunan yang selamat.
Baca Juga : Rumah Adat Nias Jadi Salah Satu Rumah yang Bersahabat dengan Gempa
"Sehari sebelum gempa terjadi, Nizam pernah bilang ke orangtuanya "besok semua rumah disini akan runtuh"... waktu itu semua orang menyuruh Nizar diam.
Sampai kenyataannya gempa benar-benar terjadi, dan Nizam saat itu berada di rumah.. Rumahnya runtuh. Semua orang nyangka Nizam udah meninggal. Tapi pas puing-puing sedang disingkirkan, Nizam ada disana, hidup, dengan kaki terjepit reruntuhan," tulis Andien.
Dari kisah tersebut kita dapat belajar, di balik gelapnya duka yang dalam, selalu ada secercah cahaya yang mengobati dan menyembuhkan. (*)
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Atikah Ishmah W |