Laporan Wartawan Grid.ID, Veronica Sri Wahyu Wardiningsih
Grid.ID - Setiap orang tua pasti merasa bangga melihat berbagai tumbuh kembang anaknya.
Terkadang, orang tua mengalami hal-hal yang tak terduga yang secara tiba-tiba dilakukan oleh sang anak.
Selain merasa kaget, tentu orang tua akan merasa terharu dan bangga.
Nampaknya, pengalaman tersebut juga dirasakan oleh Widi Mulia, sebagai orang tua dari seorang gadis kecilnya.
Baca Juga : Tantri Syalindri Ucap Rasa Syukur Telah Berani Berkarier di Musik
Widi Mulia mengungkapkan rasa bangganya terhadap anak keduanya, Widuri Putri Sasono.
Ungkapan tersebut ia bagikan lewat unggahan beberapa foto di laman Instagramnya.
Widi Mulia menuturkan jika putri satu-satunya itu mengeluh jika perutnya sakit di waktu malam hari ketika keluarga Widi Mulia tengah liburan.
Akibat sakitnya itu, gadis kecil yang akrab disapa Wuri itu pun meminta diri tidur duluan sambi didekap ibunya.
Baca Juga : Disinggung Soal Status Tersangkanya, Lasty ADA Tour and Travel Bungkam
Namun keesokan harinya, sikap Wuri tersebut berubah 180% dari sebelumnya.
Hal itu lantaran di depan resort tempat mereka menginap di pinggir pantai terdapat perlombaan surfing untuk anak-anak.
Tanpa pikir panjang, Wuri meminta sang ayah, Dwi Sasono, untuk mendaftarkan dirinya ikut lomba tersebut.
Hingga akhirnya, gadis kecil berusia 8 tahun itupun menunjukkan keahliannya berdiri di papan surfing.
Baca Juga : Korban Gempa Palu dapat Layanan Komunikasi Gratis dari Telkom
Unggahan Widi Mulia itupun menunjukkan Wuri sangat berani menaklukan deburan ombak di tengah lautan.
Sebagai seorang ibu, Widi Mulia merasa bangga kepada anak perempuan satu-satunya itu.
Dan meski Wuri adalah seorang perempuan, Widi Mulia tak membatasi kegiatan Wuri tersebut.
"Selalu penuh kejutan.
Semalam mengeluh perutnya masih sakit, Wuri minta dikelonin tidur duluan.
Baru bangun pagi lihat ada #kidssurfingcompetition di depan resort kami menginap, dia minta ke bapaknya untuk mendaftar mau ikutan.
Satu-satunya anak perempuan. Tapi hey, gender ngga perlu jadi masalah kan," tulis Widi Mulia seperti dikutip Grid.ID (1/10/2018).
Baca Juga : Situs SSCN Sudah Diupgrade, Tetap Ikuti Saran BKN Agar Mudah Login
Pada kompetisi itu, Wuri sendiri tak menyabet kejuaraan. Namun, Widi Mulia tetap mendukung gadis kecilnya itu.
"Belum menang hari ini ya nak! Mari latihan lagii.. #widuri," tulis Widi Mulia dalam Insta Storynya.
Para pengguna Instagram pun membanjiri unggahan Widi Mulia itu dengan beragam pujian untuk Wuri.
@kiki_pramuda: "Widuri kereeeeenn"
@nuri_suwandi: "Calon atlet"
@rannymaniez: "Ibu @widimulia keren banget widuri,,,salam buat anak cantik yah ibu"
@buk_seh: "Kerennya kebangeten"
@yuyunernawati31: "Hebat bgt putrinya bu widi"
@refaa8427: "Wuuui... salut ma kebranianmu, kereen abiz" (*)
Penulis | : | Veronica Sri Wahyu Wardiningsih |
Editor | : | Nurul Nareswari |