Laporan Wartawan Grid.ID, Siti Sarah Nurhayati
Grid.ID - Rasa duka turut dirasakan Nino RAN melihat bencana gempa bumi yang melululantahkan bagian Sulawesi Tengah, lebih tepatnya di daerah Palu dan Donggala.
Melihat banyaknya korban dan bangunan yang rata akibat bencana tersebut, Nino bersama personel RAN lainnya pun berencana untuk melakukan pelelangan dan hasilnya nanti disumbangkan untuk korban gempa dan tsunami.
"Terus barengan sama RAN juga sih pengen melakukan pelelangan lah. Entah apa yang dilelang mungkin bisa ward dropnya RAN waktu itu."
"Atau mungkin alat musik," ungkap Nino saat ditemui Grid.Id di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (1/10/2018).
Baca Juga : Batal Menikah, Shinta Bachir Bongkar Perangai Keluarga Idham Masse
Meski demikian Nino mengatakan hal itu baru menjadi rencananya bersama rekan-rekan lainnya.
Ia pun masih belum menentukan barang seperti apa yang akan dilelangnya nanti.
"Kita belum nentukan tapi insya Allah ada yang bisa kita kasih ke Palu," jelasnya.
Baca Juga : Tajir Melintir, Nagita Slavina Tak Sungkan Belanja di Pasar Tradisional
Penulis | : | Siti Sarah Nurhayati |
Editor | : | Winda Lola Pramuditta |